Pintu selatan Stasiun Rawa Buaya, Jakarta Barat, sempat banjir pagi tadi. Per siang ini banjir berangsur surut.
Pantauan detikcom di lokasi, Kamis (29/1/2026) pukul 11.45 WIB, genangan air hanya berada di depan pintu masuk selatan Stasiun Rawa Buaya.
Terlihat kendaraan bermotor bisa melalui genangan tersebut. Sejumlah ojek online juga menerobos genangan untuk menurunkan penumpang.
Seorang warga sekitar Stasiun Rawa Buaya, Jamil, menjelaskan banjir terjadi sejak pukul 05.00 WIB. Menurutnya, banjir sempat setinggi 10-15 cm.
"(Banjir) dari jam 5. Cuma sampai pergelangan kaki," kata Jamil saat ditemui di lokasi.
Akun X resmi KAI Commuter juga sempat menyampaikan banjir terjadi pada pukul 07.37 WIB. Banjir tersebut tidak mengganggu perjalanan kereta.
"Saat ini pintu masuk di Stasiun Rawa Buaya terdapat genangan air/banjir ya Kak, untuk perjalanan Commuter Line relatif normal," tulis KAI Commuter dalam unggahannya.
(idn/idn)



