Kerja Tanpa Henti, Prajurit TNI Bangun Puluhan Jembatan untuk Pulihkan Sumut

kumparan.com
6 jam lalu
Cover Berita

Para prajurit TNI bekerja tanpa henti untuk memulihkan kehidupan masyarakat Sumatra Utara (Sumut) pascabencana banjir yang menerjang dua bulan lalu.

Di Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah, personel TNI tampak sedang menggali tanah dan mengangkut batu-batu, menyiapkan fondasi jembatan gantung untuk menghubungkan Desa Sipan dengan Kelurahan Sihaporas.

Pembangunan jembatan gantung juga dilakukan di Desa Ujung Batu, Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah. Para prajurit terlihat sedang memahat batu untuk lokasi pilar penyangga jembatan.

Alat berat TNI pun turut dikerahkan untuk pembangunan jembatan, misalnya di Desa Sigiring-giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Di sana, TNI tengah membantu jembatan beton.

Sementara di Desa Bair, Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah, jembatan Armco engah dibangun. Para personel TNI sedang membuat drainase untuk aliran air.

Pada pertengahan bulan ini, TNI tengah berupaya menyelesaikan perbaikan puluhan jembatan di sejumlah daerah di Sumatra Utara. Jembatan yang dibangun terdiri dari Jembatan Bailey, Armco, dan perintis/gantung.

Berikut rinciannya:

Jembatan Bailey

1. Jembatan Bailey Desa Aek Nabara, Kecamatan Marancar, Kabupaten Tapanuli Selatan. Jembatan ini sudah selesai dibangun.

2. Jembatan Bailey Titi Benda, Desa Besilam Bukit Lembasa, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat. Jembatan ini sudah selesai dibangun.

3. Jembatan Bailey Armco Desa Parjalihotan Baru, Kecamatan Pinang Sori, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang tahap perakitan Armco dan besi.

4. Jembatan Bailey di Sungai Sifalago Desa Gomo, Kecamatan Boronadu, Kabupaten Nias Selatan. Saat ini sedangpenggalian pondasi dan merakit besi.

Jembatan Armco

1. Jembatan Armco Desa Janji Nauli, Kecamatan Purba Tua, Kabupaten Tapanuli Utara. Jembatan ini telah selesai dibangun.

2. Jembatan Armco Kelurahan Lubuk raya, Kecamatan PSP Hutaim Baru, Kota Padang Sidempuan. Jembatan ini telah selesai dibangun.

3. Jembatan Armco Lingk IV Desa Hutana Bolon, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Jembatan ini telah selesai dibangun.

4. Jembatan Armco Desa Sialogo Kecamatan Lumut, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang proses pergeseran material.

5. Jembatan Armco Dusun I Desa Sigiring Giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah> Saat ini sedang penimbunan tanah dan batu.

6. Jembatan Armco Dusun I Desa Sigiring Giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Sedang proses pergeseran material.

7. Jembatan Armco Desa Bair, Kecamatan Tapian, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang perangkaian material.

8. Jembatan Armco Desa Masundung, Kecamatan Badiri, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang perangkaian material..

Jembatan Perintis/Gantung

1. Jembatan perintis/gantung Desa Purba Sinomba, Kec. Padang Bolak, Kabupaten Paluta. Saat ini sedang pemasangan lantai jembatan.

2. Jembatan perintis/gantung Desa Rondaman, Kecamatan Halongonan Timur, Kabupaten Paluta. Saat ini sedang pembongkaran lantai lama.

3. Jembatan perintis/gantung Desa Bandar Hapinis, Kecamatan Muara Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan. Saat ini sedang penyiapan dasar fondasi & pemasangan bowplank.

4. Jembatan perintis/gantung Desa Bonalumban, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang pengerjaan beton dan pemasangan mal pondasi.

5. Jembatan perintis/gantung Desa Ononamolo III, Kecamatan Mandrehe Barat, Kabupaten Nias Barat. Saat ini sedang pemasangan batu fondasi.

6. Jembatan perintis/gantung Desa Sanawuyu, Kecamatan Sawo, Kabupaten Nias Utara. Saat ini sedang pemasangan batu fondasi.

7. Jembatan perintis/gantung Kelurahan Tukka, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang pemasangan fondasi.

8. Jembatan perintis/gantung Desa Kampung Mudik, Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penyiapan dasar fondasi.

9. Jembatan perintis/gantung Desa Sipan, Kelurahan Sihaporas, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penggalian lubang dan pemasangan fondasi.

10. Jembatan perintis/gantung Desa Kinali, Kelurahan Padang Masiang, Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penyiapan dasar fondasi.

11. Jembatan perintis/gantung Desa Sale Baru, Kecamatan Batang Gadis, Kabupaten Madina. Saat ini sedang penyiapan dasar fondasi.

12. Jembatan perintis/gantung Desa Ladang Tengah, Kecamatan Andam Dewi, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang pengecatan jembatan.

Lain-lain

1. Perbaikan jembatan di Link IV Hutana Bolon, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapteng. Sudah selesai dibangun.

2. Perbaikan jembatan di Aek Mahansan Desa Sitolu Bahal, Kecamatan Purba Tua, Tapanuli Utara. Sudah selesai dibangun.

3. Perbaikan jembatan Dusun 1 Desa Sigiring-Giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penanganan dengan perbaikan badan dan oprit jembatan.

4. Dusun I Desa Sigiring-giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penanganan dengan penimbunan/pembuatan jalan.

5. Link IV Hutana Bolon, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah. Saat ini sedang penanganan dengan penimbunan/pembuatan jalan.

Rencana pembangunan 21 titik Jembatan Bailey Baru:

1. Desa Sei Buah Keras, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara.

2. Desa Sitampulak, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun.

3. Desa Huta I Buntu Marihat, Kecamatan Hatonduan, Kabupaten Simalungun.

4. Desa Ruas Durian, Kecamatan Raya Kahean, Kabupaten Simalungun.

5. Desa Sagala Toruan, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun.

6. Desa Bah Sulung, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun.

7. Desa Jawa Baru, Kecamatan Huta Bayu, Kabupaten Simalungun.

8. Desa Talun Saragih, Kecamatan Bosar Maligas, Kabupaten Simalungun.

9. Desa Sei Nadoras, Kecamatan Bandar Pasir, Kabupaten Asahan.

10. Desa Sei Sanggul, Kecamatan Penai Hilir, Kabupaten Labuhan Batu.

11. Desa Bandar Durian, Kecamatan Aek Natas, Kabupaten Labuhan Batu Utara.

12. Desa Lubuk Palas, Kecamatan Silau Laut, Kabupaten Asahan.

13. Desa Dahana, Kecamatan Namohalu, Kabupaten Nias Utara.

14. Desa Botombawo, Kecamatan Sitolu Ori, Kabupaten Nias Utara.

15. Desa Gunungtua, Kecamatan Tugala Oyo, Kabupaten Nias Utara.

16. Desa Sihareo III, Kecamatan Mau, Kabupaten Nias.

17. Desa Sisobahili, Kecamatan Gido, Kabupaten Nias.

18. Desa Panggunan, Kecamatan Pakkat, Kabupaten Humbahas.

19. Desa Aek Manggis Kecamatan Batang Natal, Kabupaten Madina.

20. Dusun Kemuning, Desa Bandar Tarutung, Kecamatan Angkola, Kabupaten Tapanuli Selatan.

21. Desa Hutagalung Siwalompu, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara.

Pembangunan Jembatan di Aceh Dikebut

Pembangunan jembatan di Provinsi Aceh terus berporgres hingga Rabu (28/1) demi menyambung lagi konektivitas warga terdampak bencana. Salah satunya, di Desa Pematang Durian, Kecamatan Sekerak, Aceh Tamiang jembatan sudah selesai 100 persen.

Kemudian di Desa Sentul, Kecamatan Tripey Jaya pembangunan berlangsung 11 persen dan di Desa Gampung Lempuh, Kecamatan Putri Betung pembangunan jembatan berproses 8 persen.

Pembangunan jembatan berbagai jenis seperti gantung dan armco juga dilakukan di berbagai titik. Yaitu di Desa Emping, Kecamatan Mutiara Barat (Pidie); Desa Sekerak Kiri, Kecamatan Bandar Pusaka (Aceh Tamiang); Desa Sala Sirung, Kecamatan Jeumpa (Bireuen); serta Desa Batu Sumbang dan Pante Kera, Kecamatan Sipmang Jernih (Aceh Timur).

Pembangunan jembatan ini dibantu personel TNI AD dari Kodam Iskandar Muda (IM). Selain itu, hingga pertengahan Januari ini, sebanyak 11 jembatan bailey di Aceh sudah rampung. Masih ada belasan titik lainnya yang terus dikebut pemerintah dan TNI AD.

Rumah-rumah dan sekolah juga terus dibersihkan dengan bantuan personel TNI AD. Di antaranya kantor PKK Desa Blang Cut, Polindes di Desa Dayah Kruet, Balai Pengajian di Desa Perdamaian, dan SD Rantau Panjang.

Beberapa lokasi yang saat ini juga jadi perhatian yakni rumah para warga lanjut usia (lansia) di berbagai titik. Rumah-rumah mereka dibersihkan agar bisa segera ditempati kembali.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Setyo Budiyanto Jelaskan Alasan KPK Ubah Aturan Gratifikasi: Nilai Rupiah Harus Disesuaikan
• 23 jam lalusuara.com
thumb
Di Tengah Gempuran Mobil Elektrifikasi, Toyota Rush Masih Laris Manis
• 12 jam lalukumparan.com
thumb
Jakarta 'Tenggelam' Lagi, 20 RT dan 5 Jalan Terendam Banjir, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter
• 7 jam lalusuara.com
thumb
PPATK Catat Nilai Transaksi Uang Judol Tembus Rp286,84 Triliun 
• 6 jam lalueranasional.com
thumb
Thomas: Tidak Ada Aturan yang Dilanggar dalam Pencalonan Deputi Gubernur BI
• 17 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.