HKI Komitmen Perkuat Hilirisasi dan Ciptakan Lapangan Kerja Berteknologi Tinggi

mediaindonesia.com
1 jam lalu
Cover Berita

HIMPUNAN Kawasan Industri Indonesia (HKI) menegaskan komitmennya dalam memajukan perindustrian nasional berbasis teknologi tinggi. Hal ini dilakukan dengan mengundang perusahaan-perusahaan semikonduktor global untuk membentuk joint venture (JV) bersama perusahaan lokal di Indonesia. Inisiatif ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi nasional, menciptakan lapangan kerja berkualitas, serta mempercepat hilirisasi industri bernilai tambah tinggi.

Ketua Umum HKI, Akhmad Ma’ruf Maulana, menyampaikan bahwa secara umum kawasan industri di Indonesia saat ini tengah memasuki fase ekspansi dan perluasan dengan industri semikonduktor yang diposisikan sebagai sektor prioritas aktif yang dijajaki HKI, seiring meningkatnya kebutuhan global terhadap chip dan komponen elektronik sebagai fondasi industri masa depan.

“HKI mengundang perusahaan semikonduktor global, termasuk dari Amerika Serikat, Taiwan, dan Tiongkok, untuk berinvestasi di Indonesia melalui skema joint venture dengan mitra nasional. Skema ini dirancang agar investasi yang masuk tidak berhenti pada pembangunan fasilitas produksi, tetapi juga mendorong percepatan transfer teknologi, penguatan rantai pasok dalam negeri, serta peningkatan kapasitas sumber daya manusia Indonesia,” ujar Ma’ruf dikutip dari siaran pers yang diterima, Kamis (29/1).

Baca juga : HKI Sambut Arahan Presiden yang Tekankan Pentingnya Pendidikan Tinggi untuk Dukung Investasi dan Hilirisasi

HKI mencatatkan bahwa minat investor asing terhadap industri semikonduktor di Indonesia terus menunjukkan perkembangan. Dari Amerika Serikat misalnya, pembangunan fasilitas industri telah mulai direalisasikan pada tahun ini. Sementara itu, investor dari Taiwan masih berada pada tahap penjajakan dan negosiasi. Adapun dari Tiongkok, proses investasi sebenarnya telah berjalan, namun pembangunan fisik yang seharusnya dapat dimulai pada 2025 mengalami keterlambatan akibat lambatnya proses perizinan. Kondisi ini menjadi perhatian serius karena dapat menghambat momentum strategis pengembangan industri teknologi tinggi di Indonesia.

Lebih lanjut, Ma’ruf menjelaskan bahwa rencana investasi semikonduktor dari Taiwan dan Tiongkok memiliki karakteristik berbeda dengan konsorsium Amerika Serikat–Jerman yang saat ini membangun pabrik semikonduktor di Batam. Perbedaan tersebut mencakup struktur konsorsium, pendekatan teknologi, serta orientasi pasar, namun tetap berada dalam kerangka besar penguatan basis industri nasional dan integrasi Indonesia ke dalam rantai pasok global.

HKI, lanjut dia, juga telah menyiapkan sejumlah kawasan industri strategis yang dinilai kompetitif untuk pengembangan industri semikonduktor seperti Kawasan Industri Batamindo di Batam, Kawasan Industri Wiraraja, Kawasan Industri Kabil, serta kawasan Galang Batang di Bintan. Kawasan-kawasan ini memiliki keunggulan dari sisi infrastruktur, akses logistik internasional, dan ekosistem industri yang terus berkembang.

“Pengembangan industri semikonduktor melalui pembentukan joint venture di kawasan industri Indonesia merupakan langkah strategis untuk membangun fondasi ekonomi masa depan. Ini akan menjadi penggerak baru pertumbuhan ekonomi nasional, menciptakan lapangan kerja berkeahlian tinggi, memperdalam hilirisasi industri, dan memperkuat posisi Indonesia dalam peta industri teknologi global,” pungkas Ma’ruf. (E-4)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bhabinkamtibmas dan Babinsa Minta Maaf ke Pedagang Es Gabus, Kasus Berakhir Damai| KOMPAS PETANG
• 23 jam lalukompas.tv
thumb
Penilaian MSCI dan Alarm Kualitas Pasar Modal Indonesia
• 4 jam lalukompas.id
thumb
Polisi Akan Periksa Manajer dan Keluarga Lula Lahfah
• 20 jam lalukompas.com
thumb
Kapan Indonesia vs Irak? Ini Jadwal Lengkap Tim Garuda di AFC Futsal 2026
• 22 jam lalumedcom.id
thumb
Nonton Live Streaming BRI Super League Pekan Ke-19: Persis Solo vs Persib Bandung, Tayang di Vidio
• 3 jam lalubola.com
Berhasil disimpan.