Boiyen Gugat Cerai Suami Meski Baru Menikah 2 Bulan, Sidang Kedua 3 Februari

genpi.co
3 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Komedian Yeni Rahmawati alias Boiyen menggugat cerai suaminya, Rully Anggi Akbar, di Pengadilan Agama Tigaraksa, Banten.

Padahal, usia pernikahan Boiyen dan Rully Anggi Akbar baru berjalan seumur jagung.

Mereka menikah di Jakarta pada 15 November 2025. Itu artinya pernikahan Boiyen dan Rully baru berumur dua bulanan.

Humas Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa Mohammad Sholahuddin mengatakan Boiyen sudah memasukkan gugatan cerai terhadap Rully.

"Tanggal 20 Januari 2026 telah terdaftar atas nama YR dan RAK," ujar Mohammad Sholahuddin di PA Tigaraksa, Rabu (28/1).

Mohammad Sholahuddin menjelaskan sidang cerai Boiyen dan Rully Anggi Akbar sudah berjalan.

“Sidang pertama Selasa tanggal 27 Januari 2026," tutur Mohammad Sholahuddin.

Mohammad Sholahuddin mengatakan sidang kedua akan diselenggarakan pada 3 Februari 2026.

Di sisi lain, Mohammad Sholahuddin tidak mengungkap alasan Boiyen menggugat cerai Rully Anggi Akbar.

“Itu ranah majelis,” kata Mohammad Sholahuddin. (mcr7/jpnn)

Heboh..! Coba simak video ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hargai Proses Hukum, PT SLS Tekankan Pentingnya Independensi Persidangan
• 5 menit lalujpnn.com
thumb
Jalan Daan Mogot Sempat Lumpuh Imbas Banjir, Kini Berangsur Normal
• 4 jam laludisway.id
thumb
Demi Film CAPER, Amanda Manopo Rela Naikkan Berat Badan 14 Kilogran dan Ubah Penampilan
• 30 menit lalugrid.id
thumb
Banjir Langganan Terjadi di Depok, Warga Minta Solusi Permanen
• 1 jam lalurealita.co
thumb
Cerita Warga Bekasi Deg-degan saat Bunyi Sirine Banjir Berbunyi Pertama Kali
• 5 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.