JAKARTA, KOMPAS.com – Kebakaran melanda kawasan perumahan padat penduduk di Jalan Cisadane, Kelurahan Cikini, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/1/2026) petang.
Hingga malam hari, petugas pemadam kebakaran masih berjibaku memadamkan api yang membakar permukiman tersebut.
Berdasarkan laporan awal Sub Command Center Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat, kebakaran teridentifikasi terjadi pada pukul 18.57 WIB setelah adanya laporan dari warga.
"Laporan kebakaran dari masyarakat. Kejadian di perumahan padat hunian," demikian laporan resmi dari Sub Command Center.
Baca juga: Parkir Liar Bikin Damkar Terhambat ke Lokasi Kebakaran Matraman
Sebanyak 21 personel pemadam kebakaran langsung diterjunkan ke lokasi pada pukul 18.57 WIB. Operasi pemadaman dimulai sekitar pukul 19.00 WIB.
Seiring dengan besarnya api dan kondisi lingkungan yang padat, jumlah personel pemadam kemudian ditambah secara bertahap hingga mencapai 132 orang.
Hingga berita ini ditulis, proses pemadaman masih terus berlangsung. Petugas masih berupaya melokalisasi api agar tidak merembet ke bangunan lain di sekitarnya.
Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Pusat menyebutkan, salah satu kendala dalam proses pemadaman adalah lokasi kebakaran yang relatif jauh dari sumber air, sehingga memperlambat upaya penanganan di lapangan.
KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih, tepercaya, dan berimbang. Dukung keberlanjutan jurnalisme jernih dan nikmati kenyamanan baca tanpa iklan melalui Membership. Gabung KOMPAS.com Plus sekarang