Fans MU Kena PHP! Manajemen Setan Merah Putuskan Batal Kejar Cole Palmer Gara-gara Ini

tvonenews.com
4 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, tvOnenews.com - Media Inggris menyebut Manchester United (MU) dipastikan tidak akan memburu Cole Palmer pada bursa transfer musim panas ini, meski namanya sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford. Setidaknya ada dua pertimbangan besar yang membuat manajemen Setan Merah mengurungkan niat mendatangkan bintang Chelsea tersebut.

Menurut laporan Manchester Evening News, alasan pertama berkaitan langsung dengan faktor finansial yang dinilai terlalu berat untuk ditanggung klub. Para petinggi United menyadari Palmer, yang sejak kecil dikenal sebagai pendukung klub, memiliki banderol di luar jangkauan mereka pada jendela transfer kali ini.

Untuk bisa memboyong gelandang serang berusia 23 tahun itu, United diperkirakan harus menyiapkan dana lebih dari Rp2 triliun atau setara £100 juta. Selain itu, Palmer juga diyakini akan menuntut gaji fantastis sekitar Rp5 miliar per pekan atau £250 ribu, angka yang dinilai tidak sebanding dengan kebutuhan skuad saat ini.

Pertimbangan kedua adalah soal prioritas tim yang tidak lagi menempatkan gelandang serang sebagai fokus utama. MU sebelumnya sudah menggelontorkan sekitar Rp2,7 triliun atau £135 juta untuk mendatangkan Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo, serta menambah amunisi lini depan dengan merekrut Benjamin Sesko.

Perkembangan pesat Amad juga membuat stok pemain menyerang dinilai cukup melimpah. Manajemen klub pun percaya sektor lain jauh lebih mendesak untuk diperkuat demi meningkatkan keseimbangan tim.

United kini dihadapkan pada keputusan besar terkait masa depan Bruno Fernandes. Klub bahkan disebut siap mengeluarkan biaya besar demi memperpanjang kontrak sang kapten, yang otomatis semakin menutup peluang perekrutan Palmer.

Di sisi lain, pemilik bersama Sir Jim Ratcliffe dan CEO Omar Berrada disebut telah menggelar diskusi intens terkait arah transfer klub. Fokus utama mereka adalah mendatangkan gelandang bertahan kelas dunia sebagai pengganti Casemiro yang diprediksi hengkang.

Beberapa nama masuk radar MU, termasuk Adam Wharton dari Crystal Palace, Elliott Anderson milik Nottingham Forest, serta Carlos Baleba dari Brighton. Ketiganya dinilai memiliki nilai transfer yang lebih masuk akal dan sesuai kebutuhan taktik tim.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Warga Malang Ditemukan Terapung di Sungai Banjarmasin
• 17 jam lalurealita.co
thumb
The Fed Tahan Suku Bunga, Powell Sebut Ada Sinyal Prospek Ekonomi AS
• 18 jam laluidxchannel.com
thumb
Corero Network Security Mendapatkan Dua Kontrak Dengan Perusahaan Telekomunikasi Terkemuka di Asia Pasifik
• 6 jam laluantaranews.com
thumb
Viral Kasus Orangtua Murid Polisikan Guru di Tangsel, Publik Menanti Hasil Mediasi | BERUT
• 2 jam lalukompas.tv
thumb
Pameran Otomotif IIMS 2026 Hadir 5-15 Februari 2026
• 2 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.