Titik Lokasi Banjir Jakarta Hari Ini Rendam 39 RT, 313 Warga Mengungsi

disway.id
10 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID - Titik lokasi banjir Jakarta hari ini Jumat, 30 Januari 2026 masih merendam 39 Rukun Tetangga (RT).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta per pukul 08.00 WIB melaporkan genangan di sejumlah RT akibat curah hujan yang tinggi, luapan Kali Ciliwung dan Kali Mookervaart.

Wilayah pemukiman yang paling terdampak banjir Jakarta hari ini terletak di Jakarta Timur (21 RT).

Selain itu, Jakarta Barat (8 RT), Jakarta Selatan (8 RT), dan Jakarta Utara (2 RT).

Pada Jumat pagi ini, banjir juga terjadi di ruas jalan utama di wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Selatan.

BACA JUGA:BMKG Rilis Peringatan Dini Wilayah Potensi Cuaca Ekstrem Hujan Lebat dan Angin Kencang Hari ini 30 Januari 2026

"BPB mencatat saat ini terdapat 39 RT dan 3 ruas jalan tergenang," kata Kepala Pusat data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD DKI jakarta, Mohamad Yohan dalam keterangan tertulis.

Sebagai informasi, wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya diguyur hujan sejak Rabu, 28 Januari 2026 malam hingga Kamis, 29 Januari 2026.

Curah hujan dengan intensitas sedang dan deras menyebabkan kawasan ibu kota dilanda banjir di berbagai titik, mulai pemukiman hingga ruas jalan utama.

Genangan air yang mencapai 350 sentimeter atau 3,5 meter pun menganggu mobilitas warga, serta berpotensi merusak infrastruktur, kendaraan, maupun fasilitas umum.

Titik Lokasi Banjir Jakarta Hari Ini

Di Jakarta Timur, 21 RT dikepung banjir dengan ketinggian bervariasi 150-350 sentimeter atau 1,5-3,5 meter.

BACA JUGA:Cek Informasi Cuaca Jakarta Hari ini Jumat, 30 Januari 2026: Waspada Banjir Akibat Hujan Deras!

Berikut lokasi 39 RT tergenang air hinga 3,5 meter.

Jakarta Barat terdapat (8 RT) Jakarta Selatan terdapat (8 RT) Jakarta Timur terdapat (21 RT) Jakarta Utara terdapat (2 RT)

Sementara itu, berikut ruas jalan yang terdampak genangan banjir di Jakarta.

1. Jl. Rawa Indah Dua, Kel. Pegangsaan Dua , Jakarta Utara. Ketinggian: 15 cm

  • 1
  • 2
  • »

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jadwal Super League 2026 Hari Ini: Persita Tangerang vs Persija Jakarta
• 13 jam lalugenpi.co
thumb
Shin Eun Soo dan Yoo Seon Ho Pacaran, Kedua Agensi Kompak Benarkan
• 10 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Posisi Dirut BEI Akan Diisi Pelaksana Tugas Usai Iman Rachman Mundur
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
Baznas Kabupaten Bekasi Raih Opini WTP atas Pengelolaan Dana Umat
• 13 jam lalurepublika.co.id
thumb
Menteri PPN/Bappenas Sebut Program MBG Lebih Mendesak dari Lapangan Kerja
• 7 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.