Reza Bocah Cisarua Menatap Nanar Longsor, Harap Teman-temannya Ketemu

kumparan.com
2 jam lalu
Cover Berita

Di tengah suasana duka akibat bencana longsor yang melanda wilayah Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, sosok seorang bocah bernama Reza menyita perhatian.

Sejak pagi hingga proses evakuasi berlangsung, Kamis (29/1), Reza tampak setia berdiri tak jauh dari lokasi longsor, menyaksikan pencarian teman bermainnya yang tertimbun material tanah.

Reza mengaku rumahnya berada di bagian atas, tidak jauh dari lokasi longsor. Dari tempat itu, ia bisa melihat langsung proses pencarian yang dilakukan oleh tim gabungan terhadap korban longsor.

“Rumahnya di atas, lagi lihat pencarian temen main,” ujar Reza dengan suara lirih saat ditemui di lokasi, sambil menunjuk ke arah area longsor.

Teman yang ia tunggu adalah Asri, bocah seusianya yang kerap bermain bersama di lingkungan tersebut. Sejak kejadian longsor, Reza memilih untuk tetap berada di sekitar lokasi, berharap temannya segera ditemukan.

Proses evakuasi sendiri masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan dengan dibantu warga setempat. Medan yang sulit serta kondisi tanah yang labil menjadi tantangan tersendiri dalam pencarian korban.

Kehadiran Reza di lokasi evakuasi menjadi gambaran pilu tentang dampak bencana longsor, khususnya bagi anak-anak yang harus kehilangan teman bermain dan menghadapi situasi traumatis di usia dini.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sekretariat Ormas di Medan Digerebek Polisi, 4 Orang Ditangkap
• 14 jam lalurctiplus.com
thumb
Raja Juli Antoni Nilai Rusdi Masse Mirip Jokowi, Banyak Kerja dan Minim Bicara
• 3 jam lalugenpi.co
thumb
Iran Siap Hadapi Amerika Serikat (AS) Dengan Seribu Drone Baru
• 5 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
TNI AL Akan Beri Beasiswa hingga Sarjana untuk Anak Prajurit Marinir Korban Longsor Cisarua
• 18 jam lalukompas.tv
thumb
SAR Team Focuses Search on Sector A in Cisarua Landslide
• 21 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.