Review Film Surat Untuk Masa Mudaku: Ketekunan Bantu Raih Kesuksesan

genpi.co
8 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Film Surat Untuk Masa Mudaku mengangkat berbagai pesan morel yang sangat menyentuh penonton.

Surat Untuk Masa Mudaku berkisah tentang pengalaman pribadi Sutradara Sim F yang pernah menetap di panti asuhan sejak usia 12 tahun.

Sim F sempat mengambil jurusan bangunan ketika menempuh pendidikan di sekolah menengah kejuruan.

Dia hanya berangan-angan menjadi juru gambar atau mandor. Namun, ketekunan mengubah jalan hidup Sim F.

Sim F berhasil meraih beasiswa di Fakultas Seni Rupa Institut Teknologi Bandung (ITB).

Surat Untuk Masa Mudaku dibintangi aktor muda Millo Taslim. Keponakan Joe Taslim itu memerankan tokoh Kefas muda.

Sementara itu, karakter Kefas dewasa diperankan Fendy Chow. Millo mengaku menjadikan Surat Untuk Masa Mudaku sebagai tempat belajar.

Sebab, aktor 16 tahun itu harus beradu akting dengan beberapa talenta cilik di dalam film Surat Untuk Masa Mudaku.

"Semangat talenta muda enggak pernah ada habisnya," ujar Millo di Jakarta, Rabu (28/1).

Menurut rencana, film Surat Untuk Masa Mudaku ditayangkan di Netflix mulai 29 Januari 2026. (ant)

 

Video viral hari ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Mensesneg Sebut Operasional Dewan Energi Nasional (DEN) Pakai APBN
• 4 jam lalubisnis.com
thumb
Nonton Live Streaming Persik Vs Bali United di BRI Super League
• 5 jam lalubola.com
thumb
Awalnya Coba-Coba Berujung Kecanduan, Ini Kisah Mantan Penyalahguna Whip Pink
• 7 jam lalugrid.id
thumb
Isi Chat WhatsApp Pengguna Bisa Diintip Orang Lain, Pengakuan Ordal
• 6 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kemhan Resmi Buka Retret PWI 2026, Perkuat Integritas dan Wawasan Kebangsaan Insan Pers
• 16 jam lalueranasional.com
Berhasil disimpan.