BRI Super League: Lupakan Kekalahan Kandang, PSIM Fokus ke Borneo FC

bola.com
3 jam lalu
Cover Berita

Bola.com, Yogyakarta - PSIM Yogyakarta sudah melupakan kekalahan memalukan 0-3 dari Persebaya Surabaya di Stadion Sultan Agung (SSA), Bantul, Minggu (25/1/2026). Tim yang dijuluki Laskar Mataram itu kini mengalihkan fokus ke laga berikutnya melawan Borneo FC.

Armada Jean-Paul van Gastel itu dijadwalkan tandang ke markas Borneo FC pada pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026. Duel kedua tim berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (1/2/2026) sore WIB.

Advertisement
BACA JUGA: BRI Super League: Lewat Skema Transfer, PSIM Resmi Lepas Kasim Botan ke Semen Padang

Van Gastel menegaskan hasil minor di pekan kemarin tidak mengubah pola persiapan skuad Laskar Mataram. Menurut dia, evaluasi tetap dilakukan seperti biasa, baik saat tim menang maupun kalah.

"Ya, persiapan sama seperti biasanya. Kami selalu melakukan evaluasi bahkan saat kami menang sekalipun. Jadi tidak ada bedanya," ujarnya seusai latihan di Stadion Mandala Krida, Kamis (29/1/2026).

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Drama di Daan Mogot: Hujan, Banjir hingga Motor Lawan Arah
• 16 jam laludetik.com
thumb
Pemerintah Fokus Pengendalian Harga Pangan Strategis Jelang Ramadan
• 16 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Bareskrim Turun Tangan! Isu Saham Gorengan Diselidiki Usai IHSG Terjun Bebas
• 2 jam lalusuara.com
thumb
Pemain Timnas Futsal Indonesia setelah Juara Piala AFF, Emas SEA Games, dan Jago di Piala Asia: Jangan Ganti Hector Souto di Tengah Jalan
• 4 jam lalubola.com
thumb
Cedera Ben Davies Resahkan Wales Jelang Play-Off Piala Dunia
• 22 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.