HWB Purwakarta Resmikan Masjid Tajug Istimewa Nusantara, Lingkungan Hidup Aktif Berkelanjutan

jpnn.com
23 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Hunian Warisan Bangsa (HWB) Purwakarta makin mempertegas posisinya sebagai kawasan hunian terjangkau yang hidup dan produktif.

Tepat pada Jumat (30/1), HWB Purwakarta meresmikan Masjid Tajug Istimewa Nusantara, sebuah fasilitas religi yang menjadi simbol penguatan fungsi sosial dan spiritual bagi warga di dalam kawasan.

BACA JUGA: 75 Persen Masjid di RI Punya Persoalan pada Pengeras Suara

Acara peresmian dihadiri langsung oleh Bupati Purwakarta, Saepul Bahri Binzein didampingi Camat Bungursari Wita Gusrianita, Kepala Desa Karangmukti H. Endin Jaenudin, serta Pembina Masjid & Yayasan Bakti Pertiwi Sejahtera KH. Mahfud Efendi. Hadir pula perwakilan manajemen HWB Purwakarta dan Lippoland.

"HWB Purwakarta bukan sekadar perumahan, melainkan kawasan hunian yang sudah berfungsi sejak awal. Fasilitas dasar, layanan keuangan, hingga pusat kebutuhan harian sudah beroperasi untuk menunjang kehidupan warga," kata Manajemen HWB Purwakarta dalam pernyataan resmi, Jumat (30/1).

BACA JUGA: PIK2 & Masjid Al-Iklhas Buka Dapur Umum Siaga Bencana untuk Warga Terdampak Banjir di Tangerang

Masjid yang berdiri di atas lahan 240 meter persegi ini mampu menampung hingga 150 jemaah.

Kehadirannya melengkapi ekosistem hunian yang sejak peluncurannya pada 6 Desember 2025 lalu.

BACA JUGA: Menag Resmikan Masjid Al-Ikhlas PIK, ASG Tekankan Keharmonisan

"Kami berkomitmen menghadirkan lingkungan hidup yang aktif dan berkelanjutan, bukan sekadar perumahan murah," ungkapnya.

Hal itu menjadi bukti bahwa HWB Purwakarta menjawab tantangan kebutuhan rumah dengan harga mulai dari Rp98 juta dan status kepemilikan Sertifikat Hak Milik (SHM).

Manajemen menawarkan skema pembiayaan yang sangat ringan dengan tenor hingga 20 tahun dan cicilan mulai dari Rp600 ribuan per bulan.

"HWB Purwakarta bukan sekadar perumahan, melainkan kawasan hunian yang sudah berfungsi sejak awal. Fasilitas dasar, layanan keuangan, hingga pusat kebutuhan harian sudah beroperasi untuk menunjang kehidupan warga," ujar Manajemen HWB Purwakarta.

Tidak hanya tempat tinggal, HWB Purwakarta mengembangkan Zona Komersial Terintegrasi Griya Niaga. Pusat bisnis ini terdiri dari ruko tiga lantai dengan desain modern, balkon, dan sistem listrik underground.

Terletak di boulevard utama selebar 16 meter, Griya Niaga dirancang untuk menjadi magnet ekonomi baru di Purwakarta yang memberikan nilai investasi tinggi bagi para pemiliknya.

Hal tersebut membuat atmosfer di HWB Purwakarta terasa dinamis dengan berbagai aktivitas rutin. Setiap hari tersedia bazaar kuliner dan pasar malam.

Khusus malam Minggu, kawasan ini dimeriahkan dengan pesta kembang api dan live music yang menjadikannya destinasi favorit masyarakat sekitar.

Berbagai komunitas juga aktif menggelar kegiatan seperti senam aerobik, fun bike, hingga lomba mewarnai di Balai Nusantara.

Menjelang grand launching yang akan dilaksanakan pada Sabtu, 14 Februari 2026, HWB Purwakarta menawarkan program diskon hingga 32% dengan booking fee hanya Rp750 ribu.

Momen itu merupakan kesempatan terakhir bagi konsumen untuk mendapatkan harga perdana sebelum kenaikan nilai investasi. (esy/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Mesyia Muhammad


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dari Michael Essien hingga Layvin Kurzawa, Deretan Superstar yang Pernah Dimiliki Persib Bandung
• 1 jam lalubola.com
thumb
Boiyen Gugat Cerai Suami, Kuasa Hukum Rully Sebut Rumah Tangga Baik-Baik Saja
• 10 jam lalugenpi.co
thumb
Mahasiswi Universitas Esa Unggul powered by Arizona State University Sabet Medali Emas Nasional, Berprestasi di 2 Ajang Sains Bergengsi
• 4 jam laludisway.id
thumb
Tangan-Tangan Danantara Masuk Bursa, Rosan Bocorkan Skenario Intervensi di BEI
• 17 jam lalukatadata.co.id
thumb
Kapolresta Sleman Dinonaktifkan Usai Kisruh Kasus Hogi Minaya
• 17 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.