Inginnya Trump Serang Iran untuk Kompori Demonstran

detik.com
9 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump sedang mempertimbangkan opsi menyerang Iran. Opsi ini untuk menginspirasi para demonstran.

Pertimbangan semacam itu, seperti dilansir Reuters dan Al Arabiya, Jumat (30/1/2026), diungkapkan oleh sejumlah sumber yang dikutip Reuters dalam laporannya pada Kamis (29/1) waktu setempat.

Para pejabat regional Timur Tengah, secara terpisah, mengatakan bahwa kekuatan udara saja tidak akan mampu menggulingkan penguasa ulama yang memerintah sejak lama atas Iran.

Baca juga: Trump Kaji AS Gelar Serangan Terarah untuk Menginspirasi Demonstran Iran

Dua sumber dari pemerintah AS yang mengetahui diskusi tersebut mengatakan kepada Reuters bahwa Trump ingin menciptakan kondisi untuk "perubahan rezim", setelah penindakan keras terhadap unjuk rasa, yang menewaskan ribuan orang, di berbagai wilayah Iran pada awal bulan ini.

Untuk bisa mewujudkan keinginannya itu, menurut kedua sumber tersebut, Trump sedang mempertimbangkan opsi-opsi untuk menyerang para komandan dan institusi Iran, yang dianggap oleh AS sebagai yang paling bertanggung jawab atas kekerasan terhadap demonstran.




(rdp/fas)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Warga Kampung Sawah Gelar Aksi Tolak Hiburan Malam Party Station
• 4 jam lalusuara.com
thumb
Pengamat Sorot Langkah Danantara Mau Jadi Pemegang Saham Bursa
• 6 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Gus Yahya Akan Maju Lagi Jadi Ketum di Muktamar PBNU?
• 22 jam lalukumparan.com
thumb
Genangan Air Terjadi di Beberapa Wilayah Jakarta, BPBD Siaga 24 Jam
• 3 jam lalutvrinews.com
thumb
Parah! 554.000 Ha Lahan Sawah di RI Lenyap dalam 5 Tahun
• 20 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.