Sebagian Besar Wilayah Jatim Berpotensi Hujan Ringan pada Akhir Pekan

suarasurabaya.net
10 jam lalu
Cover Berita

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian besar wilayah darat dan perairan Jawa Timur (Jatim) berpotensi hujan dengan intensitas ringan, Sabtu (31/1/2026).

Melansir laman BMKG Juanda, hujan diprakirakan mengguyur Banyuwangi, Kabupaten/Kota Blitar, Bojonegoro, Jember, Jombang, Kabupaten Kediri, Kota Batu, Kabupaten/Kota Madiun, Kabupaten/Kota Malang, Kota Probolinggo, Kota Surabaya, Lamongan, Lumajang, Magetan, Kabupaten/Kota Mojokerto.

Hujan ringan juga berpotensi mengguyur Nganjuk, Ngawi, Kabupaten Pasuruan, Sidoarjo, Situbondo, dan Trenggalek.

Suhu udara di Jatim hari ini di kisaran 13 hingga 33 derajat celcius, dengan kelembapan udara di angka 64-100 persen. Angin dominan berhembus dari barat laut dengan kecepatan lima sampai 38 km per jam.

Sementara BMKG Maritim Tanjung Perak memprakirakan wilayah perairan Jatim hari ini berpotensi hujan ringan, setelah beberapa hari diselimuti awan tebal.

Di Laut Jawa bagian timur, kondisi cuacanya hujan ringan, angin berhembus dari barat dengan kecepatan maksimal 29 knot (54 km per jam). Tinggi gelombang di kisaran 0,5 sampai 1,3 meter.

Selanjutnya Selat Madura, juga berpotensi hujan ringan, angin berhembus dari barat dengan kecepatan maksimal 26 knot (48 km per jam). Tinggi gelombang di kisaran 0,5 sampai 1,2 meter.

Terakhir, di perairan selatan Jatim, kondisi cuaca hujan ringan, angin dominan behrmebus dari barat, kecepatan maksimalnya di kisaran 31 knot (57 km per jam). Tinggi gelombang di perairan ini antara 0,8 sampai 2,3 meter. (bil/iss)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gelar Raker, Rampai Nusantara Bahas Kerja Sosial hingga Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden
• 11 jam lalujpnn.com
thumb
Trump Siap Lanjutkan Perundingan dengan Iran, Tapi Ingatkan Soal Kekuatan Militer
• 22 jam lalupantau.com
thumb
Hari ke-8 Pencarian Korban Longsor Cisarua, DVI Polda Jabar Sabtu Siang Terima 4 Kantong Jenazah Tambahan
• 4 jam lalutvonenews.com
thumb
Bekuk Bekasi City 2-1, Pelatih PSMS Medan: Fokus Kemenangan, Bukan Hitung-hitungan
• 18 jam laluviva.co.id
thumb
Aksi Teatrikal Seniman Pantomim Suarakan Solidaritas untuk Primata
• 21 jam lalurepublika.co.id
Berhasil disimpan.