Pratikno Bantah Isu Mundur dari Menko PMK

detik.com
5 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Pratikno angkat bicara terkait isu yang beredar bahwa dirinya mundur dari jabatan Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK). Pratikno membantah isu tersebut.

"Nggak, nggak," kata Pratikno usai acara harlah 100 tahun Nahdlatul Ulama di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (31/1/2026).

Pratikno mengatakan tidak pernah memberikan surat pengunduran diri ke Presiden Prabowo Subianto.

"Nggak, nggak," jawab Pratikno saat ditanya apakah pernah memberikan surat pengunduran diri.

Seiring isu tersebut, beredar juga kabar kalau posisinya akan kena reshuffle. Namun, Pratikno enggan bicara mengenai isu reshuffle.

Baca juga: Istana Respons soal Isu Reshuffle, Tegaskan Prabowo Tiap Hari Lakukan Evaluasi

Sebelumnya, beredar isu perombakan atau reshuffle kabinet di sejumlah kementerian bersamaan dengan kosongnya kursi Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu). Mensesneg Prasetyo Hadi mengatakan penggantian anggota kabinet didasarkan pada evaluasi rutin yang dilakukan Presiden Prabowo Subianto.

"Kalau berkenaan dengan masalah kabinet atau istilahnya yang kemudian ramai ini kan reshuffle, gitu. Bahwa yang perlu dipahami masalah kabinet ini kan hak prerogatif dari Bapak Presiden," kata Prasetyo kepada wartawan, Jumat (30/1).

Prasetyo menegaskan Prabowo terus melakukan evaluasi terhadap anak buahnya. Evaluasi itu mencakup pada keberhasilan tugas dan program yang dijalankan tiap kementerian.

"Dan kemudian Bapak Presiden tentu setiap hari melakukan evaluasi. Dalam tanda kutip ya, bukan berarti satu forum khusus untuk mengevaluasi, tidak. Bahwa dalam proses bekerja itu, menjalankan program, menjalankan tugas-tugas, di situ pasti bagian dari perjalanannya adalah melakukan penilaian-penilaian atau evaluasi," ujar Prasetyo.

Baca juga: Siapa Wamenkeu Pengganti Tommy yang Bakal Dampingi Purbaya?

Prasetyo mengatakan sampai saat ini belum ada menteri dan wakil menteri yang berkinerja tak memuaskan Presiden, sehingga isu reshuffle kabinet yang mencuat belakangan hanya gosip politik.

"Sejauh ini, sejauh ini belum. Makanya kalau ada isu, ya namanya isu atau gosip ya," tuturnya.




(mib/eva)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Patroli Brimob-Samapta Polda Metro Gagalkan Balap Liar dan Tawuran di Jaktim
• 9 jam laludetik.com
thumb
Sejak Kasus Nikah Siri dengan Insanul Fahmi, Inara Rusli Mengaku Virgoun Batasi Akses ke Anak-anak
• 4 jam lalugrid.id
thumb
Prediksi Skor Leeds vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini: Susunan Pemain dan Rekor H2H
• 5 jam lalukompas.tv
thumb
Tim SAR Temukan 5 Kantong Jenazah Korban Longsor Cisarua, Total Jadi 60 Bodypack
• 20 jam lalurctiplus.com
thumb
Harga Emas Dunia Anjlok ke USD4.900, Padahal Sempat Nyaris Sentuh USD5.600
• 6 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.