Purbaya Minta Ditraktir Prabowo Kalau Ekonomi RI Tumbuh 6% di 2026

cnbcindonesia.com
6 jam lalu
Cover Berita
Foto: (CNBC Indonesia/Emir Yanwardhana)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa mencoba mendorong pertumbuhan ekonomi tahun 2026 hingga 6%. Target tersebut di atas rencana pemerintah yang mencapai 5,4%.

"Kalau di APBN 5.4. Saya akan dorong ke 6. Kalau dapat 6," kata Purbaya ditemui di Wisma Danantara, Sabtu malam (31/1/2026).

Baca: Pemerintah Tata Pasar Modal RI, Praktik Saham Gorengan Bakal Disikat

Jika rencana itu berhasil, dia mengatakan akan meminta hadiah kepada Presiden Prabowo Subianto. "Saya akan minta hadiah ke Presiden...Traktir lah," ungkapnya.


Purbaya mengatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia sepanjang 2025 akan berkisar 5,2%. Prediksi pertumbuhan 6% itu pernah disampaikan Purbaya juga akhir tahun lalu. Dia optimis hal itu tidak sulit untuk dicapai.

Salah satu strateginya adalah melalui akselerasi anggaran. Diq ingin belanja fiskal dapat dilakukan selama awal tahun.

"Upayanya ya fiskal dibelanjakan dengan cepat di awal tahun dan mulai jalan. Terus kami sinkron kebijakan moneter lebih baik. Dengan moneter ya, bukan saya intervensi ya," tambah Purbaya.

Selain itu dia yakin iklim usaha akan mulai membaik. Jadi akan mengembalikan kepercayaan investor, termasuk investor asing. Ini terjadi karena kebijakan penyelesaian masalah debottlenecking atau hambatan investasi, serta usaha melalui pembentukan satuan tugas yang menangani aduan pengusaha.

Baca: Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi Q4-2025 Lebih Tinggi Dibandingkan Q3

Purbaya juga berkomitmen untuk mengevaluasi peraturan-peraturan yang mengganggu.

"Nanti peraturan-peraturan yang mengganggu kita akan deteksi dan kita akan perbaiki secepatnya. Jadi, itu aja sudah cukup untuk tumbuh 6% atau lebih," tegas Purbaya.


(npb/wur)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Disebut Bakal 'Di-Noel-Kan', Purbaya: Gue Gak Terima Duit

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Link Live Streaming BRI Super League: Malut United Vs Bhayangkara FC
• 14 jam lalubola.com
thumb
Ikuti Arahan Jokowi, Andy Budiman Sebut Kader PSI Akan Sering Turun ke Bawah
• 14 jam lalukompas.tv
thumb
Pendanaan Tak Disahkan, Pemerintah AS Shutdown Sementara
• 12 jam laluokezone.com
thumb
Dimulai dari Jawa Timur, Komdigi Siap Latih Pelajar hingga ASN jadi Talenta Digital
• 18 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Respons Menkeu Purbaya Dirut BEI Mundur: Itu Bentuk Tanggung Jawab | SAPA PAGI
• 16 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.