MAKASSAR, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum DPP PSI Andy Budiman menyatakan partainya akan semakin intensif "turun ke bawah" untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat. Hal ini disebutnya sesuai dengan arahan mantan Presiden ke-7 RI Joko Widodo, untuk partai berlambang gajah tersebut.
Usai Rakernas PSI di Hotel Claro, Makassar, Sabtu (31/1/2026), Andy menyebut PSI akan memperkuat struktur politik dengan cara mendekatkan diri ke masyarakat.
"Hal yang perlu diperkuat, berkali-kali Pak Jokowi ketika di Solo menyebutkan, membangun struktur, jaringan, berkomunikasi dengan masyarakat, terutama meyakinkan masyarakat," kata Andy Budiman di Hotel Claro, Makassar.
"Ketika di Kongres Solo, Pak Jokowi bilang kader PSI harus sering turun ke bawah, menemui rakyat, seperti yang dilakukan Pak Jokowi."
Baca Juga: Jokowi Janji Kerja Mati-matian untuk PSI: Datang ke Kecamatan pun Saya Sanggup
Lebih lanjut, Andy menyatakan PSI siap menindaklanjuti arahan Jokowi yang hadir berpidato di Rakernas PSI.
Dalam pidatonya, Jokowi meminta PSI membentuk struktur partai hingga tingkat RT/RW. Jokowi menekankan agar kader PSI juga membangun jaringan secara luring atau bertemu langsung dengan masyarakat.
Andy Budiman menyebut PSI kini telah memiiki struktur partai hingga tingkat kecamatan. Menurutnya, struktur partai akan terus diperluas sesuai permintaan Jokowi.
"Bagaimanapun semakin struktur politik PSI kuat, maka kami akan semakin dekat ke masyarakat, semakin bisa meyakinkan mereka untuk bergabung bersama membangun Indonesia," kata Andy Budiman.
Baca Juga: Pidato di Rakernas PSI, Jokowi Minta Bentuk Dewan Partai hingga Tingkat RT: Kita Butuh Mesin Besar
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV
- rakernas psi
- joko widodo
- andy budiman
- psi turun ke bawah
- psi



