Ribka PDIP: Ketum Partai Lain Cuma Angkut Beras, Ibu Mega Kirim Kapal RS Apung

viva.co.id
11 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Ketua DPP PDIP Ribka Tjiptaning menyinggung soal ada ketua umum partai politik yang hanya mengangkut-angkut beras dalam membantu korban bencana di Sumatera.

Hal itu dia ungkapkan dalam agenda Seminar Mitigasi Bencana dan Pertolongan Korban yang digelar PDIP di Jakarta Internasional Equestrian Park, Jakarta Timur, Jumat 19 Desember 2025.

Baca Juga :
Megawati Minta Daerah Rawan Bencana Dipasang Sirine Seperti di Jepang
Tegas! Megawati Sebut Dapur Umum PDIP Terbuka Bagi Semua Korban Bencana, Tanpa Sekat Partai

Awalnya, Ribka mengungkapkan bahwa banyak dokter-dokter muda lulusan luar negeri yang berminat bergabung menjadi relawan bencana di Sumatera bersama PDIP.

“Kemarin tim kesehatan yang luar biasa saya informasikan, kita dibantu oleh dokter-dokter diaspora lulusan China,” kata dia dalam paparannya.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri
Photo :
  • Yeni Lestari/VIVA

Ketika ditanya alasannya memilih bergabung dengan PDIP, Ribka mengatakan karena hanya PDIP yang bergerak dengan tindakan nyata, yakni mengirim Kapal Rumah Sakit Terapung Laksamana Malahayati.

Sementara, kata Ribka, ketua umum partai politik lain hanya mengangkut beras di lokasi terdampak bencana.

“Saya tanya, kenapa kamu mau bantu PDI Perjuangan?, ‘Karena saya lihat, Dok—manggil saya Dok gitu aja—kalau ketua umum partai lain itu cuma angkut-angkut beras saja ya. Tapi Ibu Megawati tanpa bersuara, menyuruh mengirim Kapal Malahayati, Rumah Sakit Apung-nya, dengan dokter-dokter tim kesehatannya untuk berkeliling di daerah bencana’,“ tuturnya.

tvOnenews/Syifa Aulia

Baca Juga :
Megawati Sentil Buzzer saat Bencana Alam: Jelek-jelekin Orang Buat Cari Duit!
Korban Bencana Terima Bantuan Baguna, Seloroh Risma: Padahal PDIP Tidak Menang di Aceh
Megawati Imbau Masyarakat Tak Kirim Baju Bekas ke Korban Bencana, Apa Alasannya?

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bunga Rafflesia Arnoldi Kembali Mekar di Rejang Lebong Bengkulu
• 22 jam laluliputan6.com
thumb
Geo Dipa Proyeksikan Pendapatan Rp1,07 Triliun Sepanjang 2025
• 7 jam laluidxchannel.com
thumb
Pengasuh Anaknya Dihina, Erika Carlina Siap Buru Pelaku Ujaran Rasis Terhadap Orang Sumba
• 19 jam lalugrid.id
thumb
Pengungsi Bencana Aceh Minta Bantuan ke Jusuf Kalla
• 18 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Bukayo Saka akan jadi Pemain Pertama Bergaji Rp6,7 Miliar per Minggu di Arsenal
• 9 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.