Layanan Samsat Keliling DKI, Jabar, dan Banten Ditutup pada 1 Januari 2026, Termasuk Aplikasi Online SIGNAL

pantau.com
4 jam lalu
Cover Berita

Pantau - Polda Metro Jaya menutup seluruh layanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Keliling di wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten pada Kamis, 1 Januari 2026.

Informasi ini disampaikan melalui akun X resmi TMC Polda Metro Jaya, @tmcpoldametro.

"Samsat DKI Jakarta pada Kamis-Sabtu tanggal 25-27 Desember 2025 dan Kamis tanggal 01 Januari 2026 tutup pelayanan," demikian kutipan dari pernyataan resmi tersebut.

Layanan Offline dan Online Tutup, Kembali Aktif 2 Januari

Penutupan tidak hanya berlaku untuk layanan luring (offline), tetapi juga mencakup layanan daring (online) melalui aplikasi SIGNAL.

Semua layanan akan kembali dibuka dan beroperasi normal mulai Jumat, 2 Januari 2026.

Sebelumnya, layanan Samsat Keliling di DKI Jakarta pada 29-30 Desember 2025 tetap dibuka dengan jam operasional pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

Sementara pada 31 Desember 2025, seluruh pelayanan Samsat dibatasi hanya sampai pukul 12.00 WIB.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Video: EBT Hadapi Tantangan Investasi-Teknologi, DPR Ungkap Solusinya!
• 21 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Malam tahun baru, DKI Jakarta himpun donasi Rp3,1 miliar untuk Sumatra
• 7 jam laluantaranews.com
thumb
Pembangunan Jembatan di Sumatra Pakai Utang, Purbaya Siapkan Dana Rekonstruksi
• 13 jam lalukatadata.co.id
thumb
372 Barang Penumpang Tertinggal di Kereta Whoosh Selama Nataru 2026, ini Nomor Kontak untuk Pengambilan Kembali
• 17 jam lalumerahputih.com
thumb
Warga Padati Stasiun MRT Bundaran HI Usai Rayakan Tahun Baru 2026
• 9 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.