Anthony Joshua pulang dari rumah sakit usai kecelakaan maut di Nigeria

antaranews.com
3 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Mantan juara dunia tinju kelas berat asal Inggris, Anthony Joshua, telah diperbolehkan pulang dari rumah sakit setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di Negara Bagian Ogun, Nigeria, yang menewaskan dua kerabat dekatnya.

Pemerintah Negara Bagian Lagos dan Ogun dalam pernyataan bersama yang diunggah melalui media sosial X, Rabu, menyebutkan Joshua dinyatakan pulih secara klinis dan dapat melanjutkan proses pemulihan dari rumah.

“Anthony Joshua telah dipulangkan dari rumah sakit sore ini. Meski diliputi duka mendalam atas kepergian dua sahabat dekatnya, ia dinyatakan layak secara medis untuk melanjutkan pemulihan di rumah,” demikian pernyataan tersebut.

ANTHONY JOSHUA OUT OF HOSPITAL

The governments of Lagos and Ogun states, once again, commiserate with the families of the two young men - Lateef Ayodele and Cina Gami - who tragically and unfortunately lost their lives in the road accident involving Anthony Joshua on the 29th… pic.twitter.com/D6BTRZ4fuz

— The Lagos State Govt (@followlasg) January 1, 2026 Petinju 36 tahun itu mengalami luka ringan ketika kendaraan yang ditumpanginya terlibat tabrakan pada Senin (29/12) waktu setempat. Dua orang yang berada bersamanya, yang juga merupakan rekan dekat dan anggota timnya, meninggal dunia dalam insiden tersebut.

Sejumlah laporan menyebutkan kecelakaan diduga dipicu pecah ban sebelum kendaraan Joshua menabrak sebuah truk yang sedang berhenti di pinggir jalan.

Baca juga: Anthony Joshua dikabarkan luka-luka akibat kecelakaan mobil di Nigeria

Joshua yang lahir dari orang tua berdarah Inggris–Nigeria, diketahui pernah mengenyam pendidikan di sekolah berasrama di Ikenne, sekitar 85 kilometer dari lokasi kecelakaan, sebelum kembali ke Inggris pada usia 12 tahun.

Kecelakaan itu terjadi hanya berselang lebih dari sepekan setelah Joshua mencatat kemenangan atas figur media sosial asal Amerika Serikat, Jake Paul, melalui knockout pada ronde keenam di Miami.

Jake Paul turut menyampaikan belasungkawa melalui unggahan di media sosial X pada Senin. Ia mendoakan para korban meninggal dunia serta Joshua dan semua pihak yang terdampak dalam kecelakaan tersebut.

Joshua baru saja kembali ke atas ring setelah absen selama 15 bulan. Ia dijadwalkan menjalani pertarungan besar melawan rival lamanya sesama petinju Inggris, Tyson Fury, pada 2026.

Baca juga: Daftar juara dunia tinju WBC usai Naoya Inoue taklukkan Picasso

Baca juga: PERBATI guyur bonus untuk petinju yang persembahkan medali


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Seskab Teddy Dinilai Solidkan Komunikasi Pemerintah Saat Tangani Bencana Sumatra
• 18 jam laluviva.co.id
thumb
Teror Bom Molotov hingga Bangkai Ayam Hantui Influencer, Dj Donny: Masih Amatiran
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
KLH dan Kemenperin Beda Sikap soal Toba Pulp Lestari Penyebab Banjir Sumatera
• 15 jam lalukatadata.co.id
thumb
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Langsung Dapat Suntikan Dana Segar di Bursa Transfer Januari
• 19 jam lalutvonenews.com
thumb
Soal kenaikan gaji ASN 2026, Purbaya: Lihat kondisi keuangan kuartal I
• 18 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.