Presiden Palestina: Negara Palestina adalah kenyataan tak terelakkan

antaranews.com
2 jam lalu
Cover Berita
Ramallah (ANTARA) - Presiden Palestina Mahmoud Abbas pada Rabu (31/12) mengatakan pendirian negara Palestina yang merdeka adalah kenyataan yang tidak terelakkan, seraya menegaskan rakyat Palestina melangkah dengan mantap menuju kebebasan dan kemerdekaan.

Dalam sebuah pernyataan yang disampaikan oleh kantor berita Palestina, WAFA, Abbas menekankan terwujudnya negara Palestina yang berdaulat penuh dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya, bersama dengan pemulangan para pengungsi yang sesuai dengan resolusi internasional dan Inisiatif Perdamaian Arab.

Dia mengatakan rakyat Palestina di Gaza dan Tepi Barat dengan gigih menghadapi perang genosida dan pembersihan etnis paling brutal dalam sejarah modern, serta menuduh Israel mengabaikan hukum internasional, legitimasi internasional, dan perjanjian gencatan senjata.

Abbas menekankan rakyat Palestina tidak akan menyerah, tidak akan meninggalkan tanah air mereka, atau menerima aneksasi dan rencana pemindahan.

Menyerukan persatuan nasional, dia mendesak rakyat Palestina untuk bersatu di bawah Organisasi Pembebasan Palestina (Palestine Liberation Organization/PLO), menyebutnya sebagai satu-satunya perwakilan sah rakyat Palestina.

Tidak akan ada negara Palestina di Gaza saja, dan tidak akan ada negara Palestina tanpa Gaza, ujarnya.

Gaza akan "kembali ke pangkuan legitimasi nasional", dan dibangun kembali sebagai bagian utama dari proyek nasional Palestina, tambahnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Stasiun Sudirman Padat Usai Tahun Baru, KAI Imbau Warga Naik di Stasiun BNI City
• 17 jam laludetik.com
thumb
Hujan Tak Surutkan Antusiasme Warga Rayakan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI
• 21 jam lalukompas.com
thumb
Lautan Manusia Penuhi Bunderan HI, Menanti Momen Pergantian Tahun 2026
• 20 jam laluidntimes.com
thumb
Muhammadiyah: Kedewasaan Bangsa Jadi Kunci Hadapi Tantangan 2026
• 5 jam lalukompas.id
thumb
Baznas Majalengka Salurkan Bantuan Kemanusiaan Rp378 Juta Melalui Baznas RI
• 9 jam lalumediaindonesia.com
Berhasil disimpan.