Kecelakaan Maut Bus Tabrak Mobil di Tuban, 2 Orang Tewas

rctiplus.com
2 hari lalu
Cover Berita

TUBAN, iNews.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tuban-Bancar, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, melibatkan sebuah bus antarkota dan mobil penumpang, Sabtu (3/1/2026). Peristiwa tragis ini mengakibatkan dua orang meninggal dunia dan dua lainnya mengalami luka-luka.

Informasi dirangkum, lokasi kecelakaan di Desa Glondonggede, Kecamatan Tambakboyo, Tuban. Bus PO Jaya Utama bertabrakan dengan mobil Suzuki Karimun dari arah berlawanan.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Tuban IPTU Eko Sulistyono mengatakan, kronologi kecelakaan bermula saat bus PO Jaya Utama bernomor polisi L 7693 UV yang dikemudikan Bambang Sutrisno (42), warga Jawa Tengah, melaju dari arah barat menuju timur atau dari Jawa Tengah ke Surabaya.

Saat di lokasi kejadian, bus berusaha mendahului sebuah truk boks yang tidak diketahui identitasnya. Namun, ketika masuk ke lajur kanan, dari arah berlawanan melaju mobil Suzuki Karimun bernopol S 1774 GA yang dikemudikan M Fatkhul Bahri.

"Bus masuk ke lajur kanan sehingga mengalami kecelakaan dengan kendaraan Suzuki Karimun yang berjalan dari arah timur ke barat. Akhirnya terjadi benturan dan terjadi kecelakaan tersebut,” ujarnya, Sabtu (3/1/2026).

Benturan keras pun tidak dapat dihindari. Akibat kejadian tersebut, pengemudi mobil Suzuki Karimun, M Fatkhul Bahri, meninggal dunia di tempat kejadian.

Satu penumpang lainnya, Nur Aeni Mega Oktavia, sempat mendapatkan perawatan medis di rumah sakit. Namun, korban akhirnya meninggal dunia akibat luka yang diderita. Sementara itu, dua penumpang lainnya, Azka dan Arifin, mengalami luka ringan dan saat ini dirawat di RS NU Tuban.

Petugas Satlantas Polres Tuban yang datang ke lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), mengamankan kendaraan yang terlibat kecelakaan, serta mengatur arus lalu lintas yang sempat tersendat.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, kecelakaan lalu lintas maut di Tuban ini diduga terjadi karena pengemudi bus kurang memperhatikan kondisi aman saat mendahului kendaraan di depannya. Hingga kini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penanganan Unit Gakkum Satlantas Polres Tuban.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pengelola Ungkap Alasan Naikkan TIket Masuk Museum Nasional Dua Kali Lipat
• 8 jam laluviva.co.id
thumb
Minister Ensures Fair Distribution of Disaster Relief
• 8 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Fabio Lefundes Tegaskan Borneo FC Masih Punya Kepercayaan Diri
• 12 jam lalugenpi.co
thumb
BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi Capai 4 Meter di Wilayah Selatan NTB, Nelayan Diminta Waspada
• 10 jam lalupantau.com
thumb
Evaluasi Krisis Fisik di Skuad Real Madrid: Cedera Lutut Mbappe hingga Keputusan Bawa Pulang Dr. Niko Mihic
• 2 jam lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.