Fabio Lefundes Tegaskan Borneo FC Masih Punya Kepercayaan Diri

genpi.co
1 hari lalu
Cover Berita

GenPI.co - Pelatih Kepala Borneo FC Fabio Lefundes menyebut kemenangan melawan PSM Makassar, membuktikan timnya masih memiliki kepercayaan diri.

Borneo FC diketahui menang 2-1 saat menjamu PSM Makassar dalam lanjutan kompetisi Super League di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (3/1).

Kemenangan tersebut mengakhiri tren buruk tim berjuluk Pesut Etam ini, dalam empat pertandingan sebelumnya.

Laga tersebut berlangsung cukup dramatis, karena tuan rumah harus tertinggal sejak menit 2 melalui sepakan Alex Tanque.

Borneo FC baru bisa membalikkan keadaan, melalui Vinicius pada menit 68 dan sundulannya di menit 87.

Fabio Lefundes mengatakan banyak orang yang menyebut Borneo FC kehilangan kepercayaan diri, setelah empat laga tidak mendapat kemenangan.

Dia menegaskan kemenangan anak-anak asuhannya melawan PSM itu, menjadi bukti anggapan tersebut tidak tepat.

“Tim yang tidak memiliki kepercayaan diri, tak akan bisa membalikkan keadaan,” katanya, dikutip dari situs tim, Senin (5/1).

Borneo FC terus menjaga posisinya di papan atas klasemen sementara Super League. Tim ini mengantongi 37 poin.

Jadwal pertandingan selanjutnya, Borneo FC akan menghadapi tuan rumah Persita Tangerang pada Jumat (9/1). (*)

Jangan lewatkan video populer ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Foto: Bendera AS Dibakar saat Aksi Demo Dukung Maduro di Brasil
• 18 jam lalukumparan.com
thumb
Venezuela Meledak: Trump Masuk, Dana Rahasia Elite PKT Terancam, Khamenei Siapkan Rencana Kabur
• 19 jam laluerabaru.net
thumb
BTN Bakal Rombak Direksi dalam RUPSLB Besok, Rabu (7/1/2026)
• 18 jam lalubisnis.com
thumb
Anrez Adelio Diduga Paksa Korban Hubungan Badan Pakai Ancaman Video
• 7 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Desain Eksklusif dengan Beragam Premium Benefits, BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private
• 16 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.