Gisella Anastasia atau Gisel memiliki banyak harapan dan doa di awal tahun 2026. Setelah lama vakum di dunia tarik suara, Gisel mengaku ingin kembali membuat sebuah karya.
Mantan istri Gading Marten ini bahkan berharap bisa mewujudkan keinginannya untuk bisa berduet dengan sang anak, Gempita Nora Marten.
"Aku pengin banget bisa nyanyi lagi, bikin lagu, bikin karya. Pengin duet sama Gempi kalau kita sudah runding-runding. Pengin duet, rencananya gitu," ujar Gisella Anastasia kepada wartawan di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, belum lama ini.
Gisel mengatan bahwa ia cukup rindu dengan dunia tarik suara. Keinginannya berduet dengan Gempi juga didasari karena ia ingin memiliki single bersama putrinya itu.
"Kalau bisa, sih, album gitu yang niat. Biar orang-orang masih ingat aku nyanyi. Gimana, ya, sudah lama lari-lari mulu, lari-lari terus, mana nih nyanyinya?" ucap Gisel.
Gisel pun akan berusaha ekstra keras agar rencananya untuk kembali bernyanyi bisa terwujud di tahun 2026.
"Kadang baru ngeh karena Gempi kemarin perform piano sambil nyanyi, kalau dia kurang apa, aku benerin, aku kasih contoh. 'Oh, ternyata aku bisa nyanyi ya'. Jadi semoga bisa ada project yang serius sama Gempi." beber Gisel.
Saat disinggung soal jodoh di tahun baru, Gisel tak ingin banyak berkomentar. Ia hanya meminta doa terbaik.
"Ya didoain aja kalau emang sudah jalannya. Kita enggak buru-buru, yang penting bisa baik," pungkas Gisel.





:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429807/original/016052400_1764645012-000_32RQ7UQ.jpg)