Libur Nataru Usai, 196 Ribu Kendaraan Diproyeksi Kembali ke Jabotabek Hari Ini

kumparan.com
1 hari lalu
Cover Berita

PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksi akan terjadi peningkatan arus lalu lintas pada hari ini, Minggu (4/1). Sebab libur tahun baru telah usai maka itu banyak kendaraan yang akan kembali ke Jabotabek.

Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan peningkatan lalu lintas hari ini diproyeksikan mencapai 196 ribu kendaraan. Jumlah ini meningkat sebesar 9,75% jika dibandingkan dengan lalu lintas normal yang biasanya mencapai 179.147 kendaraan.

Jumlah kendaraan tersebut melintas melalui empat gerbang tol (GT) utama yakni GT Cikupa (dari arah Merak), GT Ciawi (dari arah Puncak), GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung).

“Jasa Marga memprediksi puncak arus kembali ke wilayah Jabotabek akan terjadi pada hari ini, yakni Minggu (4/1),” ujar Rivan dalam keterangan tertulis Jasa Marga.

Akumulasi arus balik yang sudah terjadi sejak Kamis (1/1) hingga Minggu (4/1) pagi, Jasa Marga mencatat sebanyak 509.351 kendaraan telah kembali ke Jabotabek. Angka kumulatif ini menunjukkan peningkatan signifikan sebesar 19,93% dari lalin normal.

Mayoritas kendaraan yang kembali tersebut berasal dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung) yang mendominasi sebesar 47,09%, disusul dari arah Barat (Merak) sebesar 27,26%, dan dari arah Selatan (Puncak) sebesar 25,65%.

Rivan menegaskan pihaknya telah menyiapkan langkah antisipasi terjadinya penumpukan kendaraan.

“Kami telah menyiapkan berbagai langkah antisipatif, mulai dari optimalisasi layanan operasional, pengaturan lalu lintas di titik-titik rawan kepadatan, kesiapan petugas dan sarana pendukung di lapangan guna memastikan perjalanan pengguna jalan tetap aman dan lancar,” ungkapnya.

“Jasa Marga juga melakukan koordinasi intensif dengan Kepolisian dan mendukung rencana rekayasa lalu lintas yang diperlukan sesuai diskresi Kepolisian,” pungkasnya.

Secara keseluruhan, Jasa Marga mencatat 2.657.327 kendaraan kembali menuju wilayah Jabotabek pada 17 hari periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru 2025/2026) yaitu mulai Kamis, 18 Desember 2025 pukul 06.00 WIB sampai dengan Minggu, 4 Januari 2026 pukul 06.00 WIB di empat Gerbang Tol (GT) Utama.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bugi Ramadhana Sempat Jadi Ojol, Andhara Early Tegaskan Ekonomi Bukan Alasan Cerai
• 5 jam lalugrid.id
thumb
Klasemen Sementara Super League Hingga Pekan ke-16: Persib Gagal Melampaui Persija
• 6 jam lalumedcom.id
thumb
Bus Wisata Ziarah Makam Wali Songo Habis Terbakar di Tol Cikampek
• 21 jam lalumerahputih.com
thumb
Konflik AS–Venezuela Dorong Saham Migas dan Emas
• 21 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Jadwal Salat Kota Surabaya 6 Januari 2026
• 13 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.