Respon Atalia Praratya Terkait Nama-nama yang Diduga Selingkuhan Ridwan Kamil

cumicumi.com
1 hari lalu
Cover Berita
































Rumah tangga Atalia Praratya dan Ridwan Kamil yang telah berjalan selama 29 tahun saat ini tengah berada di ujung tanduk. Atalia diketahui telah melayangkan gugatan cerai kepada suaminya di Pengadilan Agama Bandung.

Di tengah proses cerainya, Atalia dan Ridwan Kamil ternyata sudah pisah rumah selama enam bulan. Keputusan pisah rumah itu bahkan diambil sebelum bercerai. Atalia dan pria yang akrab Kang Emil itu juga sudah sepakat untuk mengasuh anak bersama-sama.

"Intinya Pak RK dan Atalia sepakat untuk mengasuh anak-anak secara bersama-sama. Keduanya sudah 6 bulan pisah rumah, tapi tetap mengasuh secara bersama-sama. Yang penting perhatian kedua orang tua tidak pernah luntur," beber Debi Agustriansa, kuasa hukum Atalia Praratya.

Dalam kesempatan tersebut, Debi sempat memberik klarifikasi atas munculnya beberapa nama wanita yang disebut sebagai orang ketiga di rumah tangga kliennya. Dengan tegas, dia membantahnya dan menyebut bahwa dugaan netizen justru melebihi dari isi gugatan kliennya.

"Terkait nama-nama ya yang beredar, seperti AK, LM, trus SM, saya pastikan juga itu tidak pernah ada di dalam isi gugatan. Sehingga kami heran netizen melebihi dari isi gugatan kami," jelasnya.

Sementara itu, proses cerai Atalia dan Ridwan Kamil masih terus bergulir. Sidang cerai kedua rencanya digelar pada Rabu (31/12). Sayangnya dalam sidang yang beragendakan pembacaan gugatan, hanya Atalia yang hadir. Sementara Ridwan Kamil kembali absen dan diwakilkan kuasa hukumnya. (ND)



Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bukan Orang Baru, Ini Rekam Jejak Ole Gunnar Solskjaer yang Bisa Jadi Jawaban Manchester United di Masa Krisis
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Harga Emas Lanjutkan Kenaikan Didorong Permintaan Safe Haven
• 7 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Prabowo: Puluhan Juta Anak Sekolah Berangkat Tanpa Sarapan, Banyak yang Makan Nasi dengan Daun
• 21 jam lalujpnn.com
thumb
Bareskrim Tetapkan Tersangka di Kasus Banjir Tapsel, Individu dan Korporasi Terseret
• 23 jam lalusuara.com
thumb
MUI Apresiasi KUHP Baru, Tapi Kritik Pemidanaan terhadap Nikah Siri dan Poligami
• 12 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.