Bertekad Pastikan Futsal Indonesia Kukuh di Level Dunia, Ketua FFI Michael Sianipar: Harus Selaras dengan PSSI

bola.com
1 hari lalu
Cover Berita

Bola.com, Jakarta - Ketua umum Federasi Futsal Indonesia (FFI), Michael Victor Sianipar, menekankan tekadnya mengukuhkan futsal Indonesia di level dunia. Selaras dengan federasi futsal di negara lain, Michael menegaskan pentingnya keselarasan dengan federasi sepak bola Indonesia (PSSI).

Michael Victor Sianipar menegaskan FFI adalah bagian yang tidak terpisahkan dari PSSI sebagai institusi resmi yang menangani sepak bola di Indonesia.

Advertisement
BACA JUGA: Tak Berhenti di SEA Games 2025, Federasi Futsal Indonesia Fokus Siapkan Agenda Besar Berikutnya: Piala Asia Futsal Terdekat

“Kami di FFI memiliki pemahaman yang jelas dan tegas bahwa futsal adalah bagian tidak terpisahkan dari sepak bola. Ini bukan hanya bicara kondisi di dalam negeri, tapi di seluruh dunia,” ucap Michael melalui keterangan resmi yang disebarkan.

Michael menjelaskan di level dunia, futsal ada di dalam naungan FIFA sebagai lembaga tertinggi untuk urusan sepak bola dan juga futsal.

Seluruh jenjang kompetisi futsal mancanegara berada di bawah FIFA, yang berarti di dalam negeri pengakuan futsal dilakukan di dalam kerangka federasi sepak bola.

“Futsal dunia ada di bawah FIFA. Semua kompetisi internasional, mulai dari Piala Dunia, Piala Asia, Piala AFF, hingga pertandingan persahabatan, itu memang di bawah kerangka FIFA. Jadi, pada dasarnya, FFI sebagai federasi futsal juga berada di dalam naungan PSSI sebagai induknya,” tambah Michael.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kubu Laras Sebut Jaksa Berkhotbah Moral, Gagal Paham Feminist Legal Theory dan Unsur Mens Rea
• 31 menit lalusuara.com
thumb
Kim Jong Un Pantau Pembangunan Monumen Prajurit Korea Utara yang Gugur
• 13 jam laludetik.com
thumb
Dokter Detektif dan Richard Lee Mangkir Mediasi Kasus Pencemaran Nama Baik
• 22 jam lalukompas.com
thumb
Prabowo Kelakar PKB Perlu Diawasi, Cak Imin: Itu Bercanda
• 8 jam lalurctiplus.com
thumb
BPBD Kabupaten Serang Mengerahkan Tim Kaji Cepat untuk Menindaklanjuti Longsor di Gunung Kaupas Padarincang
• 22 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.