Bisnis.com, JAKARTA — Harga pangan secara rata-rata nasional mengalami penurunan di tingkat konsumen pada hari ini, Selasa (6/1/2026). Penurunan harga terjadi pada komoditas beras, aneka cabai, bawang, hingga daging ayam.
Berdasarkan Panel Harga Pangan Badan Pangan Nasional (Bapanas) pukul 08.33 WIB pada Selasa (6/1/2026), harga rata-rata beras premium di tingkat konsumen dibanderol Rp15.194 per kilogram, atau turun 3,84% dari harga eceran tertinggi (HET) nasional Rp14.900–Rp15.800 per kilogram.
Kemudian, harga beras medium berada di level Rp13.308 per kilogram di tingkat konsumen, atau turun 14,14% dari HET nasional yang ditetapkan sebesar Rp13.500–Rp15.500 per kilogram.
Sementara itu, harga rata-rata beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog terpantau berada di level Rp12.364 per kilogram di tingkat konsumen, atau turun 8,41% dari HET nasional Rp12.500–Rp13.500 per kilogram.
Untuk pangan yang bersumber dari protein hewani, seperti daging ayam ras dibanderol Rp39.057 per kilogram atau turun 2,36% dari HAP nasional Rp40.000 per kilogram. Sedangkan harga rata-rata telur ayam ras di tingkat konsumen naik 3,41% dari HAP nasional Rp30.000 per kilogram menjadi Rp31.023 per kilogram.
Harga rata-rata ikan kembung Rp42.182 per kilogram, ikan tongkol Rp34.529 per kilogram, dan ikan bandeng adalah Rp33.882 per kilogram di tingkat konsumen.
Baca Juga
- Harga Pangan Hari Ini 5 Januari: Harga Beras & Daging Ayam Kompak Turun
- BPS: RI Bakal Punya 6,23 Juta Ton Beras Februari 2026, Naik 32,5% YoY
- Harga Beras Premium-Medium Makin Mahal di Penghujung 2025
Panel Bapanas juga menunjukkan, harga rata-rata daging sapi murni turun 4,54% dari HAP nasional Rp140.000 per kilogram menjadi Rp133.641 per kilogram. Untuk harga rata-rata daging kerbau segar lokal dan daging kerbau beku impor masing-masing dibanderol Rp140.263 per kilogram dan Rp104.217 per kilogram.
Berikutnya, harga cabai rawit merah di tingkat konsumen turun 2,07% dari harga acuan penjualan (HAP) nasional Rp40.000–Rp57.000 per kilogram, atau menjadi Rp55.818 per kilogram.
Senada, cabai merah keriting juga turun 23,01% menjadi Rp42.347 per kilogram atau berada di rentang HAP nasional Rp37.000–Rp55.000 per kilogram. Harga rata-rata cabai merah besar dibanderol Rp35.064 per kilogram di tingkat konsumen.
Di sisi lain, harga rata-rata bawang merah di tingkat konsumen mencapai Rp41.703 per kilogram atau naik tipis 0,49% dari HAP nasional Rp36.500–Rp41.500 per kilogram. Untuk rata-rata bawang putih bonggol dibanderol Rp37.246 per kilogram, atau turun 6,89% dari HAP nasional Rp38.000–Rp40.000 per kilogram.
Lebih lanjut, harga rata-rata jagung pakan peternak dipatok Rp6.779 per kilogram atau naik 16,88% dari HAP nasional Rp5.800 per kilogram. Harga rata-rata kedelai biji kering impor turun 11,53% dari HAP nasional Rp12.000 per kilogram menjadi Rp10.616 per kilogram.
Harga rata-rata minyak goreng kemasan dan minyak goreng curah masing-masing Rp20.543 per liter dan Rp17.374 per liter di tingkat konsumen. Sedangkan harga rata-rata nasional Minyakita terpantau masih melampaui HET Rp15.700 per liter atau berada di level Rp17.377 per liter.
Kemudian, harga rata-rata gula konsumsi dan garam konsumsi masing-masing adalah Rp17.898 per kilogram dan Rp11.084 per kilogram. Serta, rata-rata tepung terigu kemasan dan tepung terigu curah masing-masing adalah Rp12.465 per kilogram dan Rp9.473 per kilogram.





