-
-
-
-
-
Salah satu anggota TEEN TOP, Changjo belum lama ini mengumumkan lewat unggahan di Instagram miliknya bahwa tengah menjalin hubungan asmara. Hal ini memang terbilang berani untuk dilakukan oleh seorang idola K-pop.
Diakui Changjo, alasannya mengumumkan tentang hubungan asmaranya ini lantaran selama 16 tahun debut, dia selalu mendapat cinta dari para penggemar. Oleh karena itu, dia ingin para penggemarnya bisa memberikan dukungan kepadanya.
"Semuanya, aku sedang menjalin hubungan! Entah itu kabar baik atau sesuatu yang perlu kuhadapi dengan hati-hati, setiap kali ada perubahan berarti dalam hidupku, aku selalu ingin membagikannya kepada kalian. Aku tidak ingin ini hanya berlalu begitu saja; aku ingin memberi tahu kalian dengan tenang setelah aku memiliki sedikit lebih banyak waktu untuk memilah perasaan dan situasiku." Kata Changjo.
Penyanyi berusia 31 tahun itu memastikan bahwa hubungan asmaranya tidak akan menggangu aktifitasnya. Changjo juga meminta pengertian dari para penggemar dengan pengumumannya ini.
"Pilihan ini tidak mengubah pekerjaan yang telah saya lakukan atau keinginan saya untuk tampil. Sebaliknya, saya merasa telah menemukan kestabilan mental yang lebih besar, baik secara pribadi maupun profesional, dan sekarang berada dalam posisi untuk lebih fokus pada panggung dan musik yang paling saya cintai," sambungnya.
Rupanya tak lama dari pengumuman Changjo tersebut, diketahui bahwa sosok wanita yang tengah menjalin hubungan dengan adalah rapper yang beralih menjadi pengusaha, Kasper. Pada tanggal 1 Januari yang lalu, Kasper diketahui mengunggah foto sedang berkencan dengan seorang pria di dalam mobil. Rupanya, dia menandai akun Instagram milik Changjo Teen Top. (ND)





