JAKARTA, DISWAY.ID – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya meresmikan SPKLU Center di PLN UP3 Bulungan, Jakarta Selatan, Selasa (6/1/2026). Fasilitas ini dihadirkan untuk mendukung percepatan ekosistem kendaraan listrik di Ibu Kota.
Peresmian dihadiri EVP PPN PLN Kantor Pusat Ririn Rachmawardani, General Manager PLN UID Jakarta Raya Moch. Andy Adchaminoerdin, serta Kepala Dinaskertrans dan Energi Provinsi DKI Jakarta Dr. H. Syarifudin, M.Si.
SPKLU Center tersebut memiliki lima unit ultra fast charging dengan rincian delapan konektor DC berkapasitas 120 kW dan dua konektor DC berkapasitas 180 kW.
BACA JUGA:PLN Pastikan Tarif Listrik Triwulan I 2026 Tidak Berubah, Pemerintah: Demi Stabilitas Ekonomi
Fasilitas ini memungkinkan pengisian daya kendaraan listrik lebih cepat dan efisien, sekaligus mendukung target pengurangan emisi di Jakarta.
“PLN terus berinovasi untuk memberikan layanan terbaik bagi pelanggan. Kehadiran SPKLU Center di Jakarta Selatan adalah bagian dari upaya memastikan ketersediaan infrastruktur pengisian daya yang andal dan mudah diakses,” ujar Ririn, dikutip dari keterangan resminya.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Moch. Andy Adchaminoerdin, menambahkan bahwa SPKLU Center ini merupakan langkah strategis mendukung mobilitas ramah lingkungan.
“Kami ingin memastikan akses yang cepat dan nyaman bagi pengguna kendaraan listrik,” katanya.
Kepala Dinaskertrans dan Energi Provinsi DKI Jakarta, Dr. H. Syarifudin, M.Si., mengapresiasi langkah PLN. “Terima kasih kepada PLN yang telah berkontribusi mendorong energi baru di Jakarta. Mari bersama wujudkan Jakarta lebih baik melalui kendaraan listrik,” ujarnya.
BACA JUGA:SPKLU Ultra-Fast CS Energy Resmi Beroperasi, Charging Mobil Listrik Makin Cepat
Saat ini, di wilayah DKI Jakarta tersedia 692 unit SPKLU di 376 lokasi. Dengan penambahan SPKLU Center ini, PLN terus memperluas akses layanan pengisian daya agar masyarakat semakin percaya diri beralih ke kendaraan listrik.
Untuk kemudahan layanan, pelanggan dapat memanfaatkan aplikasi PLN Mobile di App Store dan Google Play, atau menghubungi Contact Center PLN 123 yang siap melayani 24 jam.





