MEDAN, KOMPAS.TV - Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan (Kapusdatin) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari mengungkapkan peringatan dini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) untuk daerah terdampak bencana di Sumatera.
Berdasar analisis dinamika atmosfer yang dilakukan BMKG, terdapat beberapa wilayah yang berpotensi mengalami hujan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai angin kencang.
Informasi ini disampaikannya dalam konferensi pers yang dilakukan pada Selasa (6/01/2026).
"Kita memperhatikan peringatan dini cuaca dari BMKG. Untuk besok (Rabu, 7 Januari 2025) itu ada 14 kabupaten/kota (di Aceh) yang berpotensi mengalami intensitas hujan sedang hingga lebat," ujarnya, seperti dipantau dari Breaking News KompasTV.
"Sumatera Utara ada 24 kabupaten/kota dan Sumatera Barat ada satu kabupaten/kota," katanya.
Baca Juga: Jumlah Pengungsi dan Korban Hilang Akibat Bencana di Sumatera Terus Menurun
Menurut informasi yang ditampilkan BNPB dalam konferensi pers tersebut, 14 kabupaten/kota di Aceh yang berpotensi mengalami intensitas hujan sedang hingga lebat pada 7 Januari 2026 adalah sebagai berikut:
- Aceh Barat
- Aceh Barat Daya
- Aceh Jaya
- Aceh Selatan
- Aceh Tengah
- Aceh Tenggara
- Aceh Timur
- Aceh Utara
- Bener Meriah
- Bireun
- Gayo Lues
- Nagan Raya
- Pidie
- Subussalam
Baca Juga: Caritas Indonesia Peringatkan Ancaman Perdagangan Orang di Wilayah Pascabencana Sumatera
Kemudian 24 kabupaten/kota di Sumatera Utara yang berpotensi mengalami potensi cuaca serupa di antaranya:
- Asahan
- Batubara
- Dairi
- Deli Serdang
- Humbang Hasundutan
- Karo
- Labuhanbatu
- Labuhanbatu Selatan
- Labuhanbatu Utara
- Langkat
- Mandailing Natal
- Nias
- Nias Barat
- Nias Selatan
- Nias Utara
- Padang Sidempuan
- Padang Lawas
- Padang Lawas Utara
- Pakpak Bharat
- Samosir
- Sibolga
- Tapanuli Selatan
- Tapanuli Tengah
- Tebing Tinggi
Baca Juga: Wamentan Ungkap Pemerintah akan Beri Bantuan Peternakan bagi Korban Bencana Sumatera
Penulis : Tri Angga Kriswaningsih Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV
- peringatan dini
- peringatan dini bmkg
- bencana sumatera
- sumbar
- sumut
- aceh





