Jakarta, IDN Times – Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan pembongkaran tiang monorel yang telah terbengkalai lebih dari 20 tahun akan segera dilakukan. Pembongkaran dijadwalkan pada minggu ketiga, tepatnya Selasa atau Rabu pekan depan, di kawasan Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan.
“Pembongkaran monorel seperti yang kemarin kami sampaikan, akan kami lakukan minggu ketiga, apakah hari Selasa atau Rabu depan,” kata Pramono saat meresmikan Pasar Kombongan, Jakarta Pusat, Selasa (7/1/2026).




