Nvidia Perkenalkan Teknologi Mobil Otonom Berbasis AI

idxchannel.com
1 hari lalu
Cover Berita

Nvidia meluncurkan platform teknologi terbaru untuk kendaraan tanpa pengemudi.

Nvidia Perkenalkan Teknologi Mobil Otonom Berbasis AI. (Foto: Inews Media Group)

IDXChannel - Nvidia meluncurkan platform teknologi terbaru untuk kendaraan tanpa pengemudi sebagai bagian dari upaya perusahaan mengintegrasikan kecerdasan buatan (AI) ke lebih banyak produk fisik. 

Peluncuran ini diumumkan langsung oleh CEO Nvidia, Jensen Huang, dalam ajang pameran teknologi Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas pekan ini.

Baca Juga:
Nvidia Perkenalkan Chip Super Generasi Baru Vera Rubin

Platform bernama Alpamayo tersebut diklaim mampu membawa kemampuan “penalaran” ke kendaraan otonom. Teknologi ini memungkinkan mobil memahami situasi langka, mengemudi dengan aman di lingkungan yang kompleks, serta menjelaskan alasan di balik setiap keputusan berkendara.

“Hal itu akan memungkinkan mobil untuk memikirkan skenario langka, mengemudi dengan aman di lingkungan yang kompleks, dan menjelaskan keputusan mengemudi mereka,” ujar Huang, dilansir dari BBC pada Rabu (7/1/2026).

Baca Juga:
Induk TikTok Bakal Kucurkan Rp238 Triliun untuk Beli Chip Nvidia pada 2026

Nvidia mengungkapkan tengah bekerja sama dengan Mercedes-Benz untuk memproduksi mobil tanpa pengemudi berbasis teknologi Alpamayo. Kendaraan tersebut direncanakan mulai diluncurkan di Amerika Serikat (AS) dalam beberapa bulan ke depan, sebelum diperluas ke pasar Eropa dan Asia.

Selama ini, chip Nvidia dikenal sebagai tulang punggung revolusi AI, terutama pada pengembangan perangkat lunak seperti ChatGPT. Namun, perusahaan kini mulai mengarahkan fokus ke perangkat keras berbasis AI, termasuk kendaraan otonom dan sistem robotik.

Baca Juga:
Nvidia Resmi Beli Saham Intel Senilai Rp84 Triliun

Huang menyebut perkembangan ini sebagai titik balik penting bagi AI di dunia nyata.

“Momen ChatGPT untuk AI fisik hampir tiba,” katanya di hadapan ratusan peserta pameran.

Analis PP Foresight, Paolo Pescatore, menilai langkah Nvidia ini sebagai perubahan strategi yang signifikan.

“Alpamayo mewakili pergeseran mendalam bagi NVIDIA, beralih dari penyedia komputasi utama menjadi penyedia platform untuk ekosistem AI fisik,” ujarnya.

Dalam presentasinya, Nvidia menampilkan video demonstrasi mobil Mercedes-Benz bertenaga AI yang melaju di jalanan San Francisco tanpa intervensi pengemudi. Menurut Huang, sistem tersebut belajar langsung dari perilaku manusia sehingga pergerakannya terasa lebih alami dan transparan dalam mengambil keputusan.

Alpamayo juga dirilis sebagai model AI sumber terbuka dan tersedia di platform Hugging Face, sehingga peneliti kendaraan otonom dapat mengakses serta melatih ulang model tersebut secara gratis.

“Visi kami adalah suatu hari nanti, setiap mobil, setiap truk, akan menjadi otonom,” kata Huang.

Langkah Nvidia ini berpotensi menantang pemain lain di sektor kendaraan otonom, termasuk Tesla. Menanggapi pengumuman tersebut, CEO Tesla Elon Musk menulis di media sosial bahwa tantangan terbesar kendaraan otonom terletak pada menghadapi skenario langka yang kompleks.

Selain itu, Nvidia juga mengumumkan bahwa chip AI generasi terbaru mereka, Rubin, kini telah memasuki tahap produksi dan dijadwalkan rilis pada akhir tahun ini. Chip tersebut dirancang lebih hemat energi dan berpotensi menekan biaya pengembangan teknologi AI.

Nvidia saat ini menjadi perusahaan publik dengan nilai pasar terbesar di dunia, dengan kapitalisasi pasar lebih dari USD4,5 triliun atau sekitar Rp75.000 triliun, meski demikian valuasinya sempat berfluktuasi seiring kekhawatiran pasar terhadap keberlanjutan permintaan teknologi AI. (Reporter: Nasywa Salsabila) (Wahyu Dwi Anggoro)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Komisi III DPR Terima Masukan Publik untuk Panja Reformasi Aparat Penegak Hukum
• 57 menit laludisway.id
thumb
Resolusi Pinjaman Daring 2026: OJK Perketat Batas Utang
• 7 jam lalukompas.id
thumb
Lirik Lagu Rutinitas - Idgitaf
• 20 jam laluinsertlive.com
thumb
600 Turis Terdampar di Socotra, Kemlu RI: Ada 3 WNI
• 5 jam lalutvrinews.com
thumb
20 Truk Diterjunkan Angkut Gunungan Sampah di Pasar Induk Kramat Jati
• 1 jam lalukompas.com
Berhasil disimpan.