Malaysia Open: Duel Ketat, Ana/Trias Bungkam Wakil India

kumparan.com
1 hari lalu
Cover Berita

Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari berhadapan melawan Treesa Jolly/Gayatri G. Pullela asal India dalam pertandingan 32 besar Malaysia Open di Kuala Lumpur, Rabu (7/1). Ana/Trias sukses meraih kemenangan di partai ini.

Pertandingan ini berjalan dengan ketat hingga tiga gim. Ana/Trias menang dengan skor 21-9, 21-23, dan 21-19. Hasil ini membuat Ana/Trias lolos ke babak 16 besar.

"Alhamdulillah hari ini kami bisa bermain dengan baik dan tidak ada cedera. Di gim pertama itu memang lapangannya sedikit kalah angin dan itu cukup menguntungkan bagi kami di awal," kata Ana usai pertandingan.

"Di gim kedua dari start-nya sudah ketinggalan dan berjarak terlalu jauh, sempat memaksa setting dengan effort yang cukup besar tapi mereka mengubah tempo dengan lebih cepat, kami agak terlambat sadar dan akhirnya kalah," lanjutnya.

Di gim ketiga, menurut Trias, ia dan Ana berusaha untuk tidak memberikan kesempatan lawan menyerang. Keduanya berusaha untuk tetap menjaga fokus, hingga akhirnya meraih kemenangan.

"Di gim ketiga kami tertinggal 7-11 di interval tapi setelah pindah lapangan kami coba menaikkan tempo. Kami tidak memberikan kesempatan mereka mengembangkan permainan. Kami jaga terus fokusnya dan tidak lengah," ucap Meilysa Trias Puspitasari.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Wawasan Polling SS: Penerapan Budaya K3 di Perusahaan Direspons Beragam oleh Pendengar
• 13 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Newcastle United vs Leeds United, Dua Gol di Masa Injury Time Pastikan Kemenangan The Magpies
• 22 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Skrining Kesehatan Haji Diperketat, Menhaj: Lebih Baik Tidak Berangkat daripada Dipulangkan
• 11 jam laluidxchannel.com
thumb
Tiga Tim Berpeluang Jadi Juara Paruh Musim, Siapa yang Paling Berhak?
• 14 jam lalufajar.co.id
thumb
PAM Jaya Bangun Gedung Sentra Pelayanan, Gubernur Pramono: Fondasi Layanan Air Jakarta Kian Kuat
• 6 jam lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.