FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — PSM Makassar kabarnya sudah mulai bergerak di bursa transfer Paruh musim Super League 2025/2026.
Ada satu pemain yang kabarnya masuk dalam daftar list belanja PSM Makassar untuk menambah kekuatan tim di putaran kedua.
Hanya saja, untuk mendapatkan pemain ini, PSM disebut harus bersaing dengan beberapa klub.
Ada dua klub yang juga disebut menginginkan servis pemain ini, diantaranya ada Arema FC dan Persis Solo.
Pemain yang dimaksud adalah pemain asing milik Persija Jakarta yakni Ryo Matsumura.
Kabar masuknya Ryo Matsumura ke dalam lis belanja PSM Makassar dibongkar oleh akun fans base Juku Eja, @psminfo_1915
“RUMOR. Namanya juga rumor, bisa jadi iya, bisa juga tidak. Nikmati saja dulu rumornya. Tapi, apa jadinya jika Ryo Matsumura benar-benar bergabung dengan PSM Makassar pada putaran kedua?” tulis akun tersebut.
Persentase PSM untuk mendapatkan pemain ini terbilang terbuka cukup lebar.
Salah satu opsi yang dilakukan dengan mendatangkan sang pemain dengan status pinjaman dari Persija.
Namun, ini tidak terbilang mudah karena Persija juga seperti punya opsi yang sama ke Arema FC.
Pemain asal Jepang itu bahkan kabar lebih dekat untuk pergi dengan status pinjaman ke klub berjuluk Singo Edan itu.
Kabar segera merapatnya Ryo Matsumura ke Arema FC dibongkar oleh akun Instagram seputar sepak bola Indonesia, @gosball
“Ryo Matsumura (31th) dikabarkan akan ke Arema FC dengan status pinjaman,” tulis @gosball.
Kabar ini belum diresmikan, berarti masih ada peluang untuk PSM melakukan manuver untuk mendatangkan sang pemain.
Di sisi lain, bisa dikatakan skuad asuhan Tomas Trucha ini juga butuh tambahan kekuatan.
Kosongnya satu slot pemain asing yang ditinggalkan oleh Lucas Dias Serafim bisa jadi tempat PSM untuk mendatangkan pemain ini.
(Erfyansyah/fajar)




