Mayoritas Bursa Asia melemah pada perdagangan di Kamis (8/1). Namun Korea Selatan (Korsel) mencetak rekor tertinggi baru menyusul prospek kinerja kuat dari Samsung Electronics.
Dilansir Jumat (9/1), berikut ini adalah catatan pergerakan sejumlah indeks utama dari Bursa Asia. Hampir semua bursa catatkan penurunan dalam perdagangan kali ini:
- Hang Seng (Hong Kong): Turun 1,17% ke 26.149,31
- CSI 300 (China): Turun 0,82% ke 4.737,65
- Shanghai Composite (China): Turun 0,07% ke 4.082,98
- Nikkei 225 (Jepang): Turun 1,63% ke 51.117,26
- Topix (Jepang): Turun 0,77% ke 3.484,34
- Kospi (Korea Selatan): Naik 0,03% ke 4.552,37
- Kosdaq (Korea Selatan): Turun 0,35% ke 944,06
Di Korea Selatan, indeks saham utama menguat ke level tertinggi sepanjang masa, didorong lonjakan saham dari Samsung Electronics. Perusahaan itu memproyeksikan laba operasional kuartal keempat yang mencetak rekor.
SK Hynix juga naik ke level tertinggi baru. Optimisme investor didorong oleh prospek bisnis high-bandwidth memory (HBM) yang menjadi komponen penting dalam pengembangan teknologi akal imitasi.
Secara keseluruhan, indeks ditopang oleh permintaan yang kuat terhadap chip memori yang digunakan dalam aplikasi kecerdasan buatan (artificial intelligence), termasuk di Korea Selatan.
Baca Juga: Danantara Alihkan Saham Bank BUMN ke BP BUMN
Namun sebagian besar bursa kawasan cenderung melemah menyusul sikap investor yang mengambil untung dan kewaspadaan mereka terhadap kondisi ekonomi global dan perkembangan geopolitik dari China dan Jepang.





