3 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Bondowoso, Pemotor Tewas Tersangkut Truk Gandeng

rctiplus.com
20 jam lalu
Cover Berita

BONDOWOSO, iNews.id - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Situbondo–Bondowoso, Desa Prajekan Kidul, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Jumat (9/1/2026). Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan. 

Truk gandeng Hino bernomor pelat P 8010 UF menghantam pengendara motor Honda Revo P-3643-DA serta mobil sedan Toyota Soluna N 1726 DG yang sedang terparkir.  

Benturan keras membuat pengendara motor, Roeby Eko Ardhi Wardhana (41), warga Situbondo, tersangkut di besi bak truk dan terluka parah di kepala hingga tewas. 

Detik-detik kecelakaan ini terekam kamera CCTV yang menunjukkan arus lalu lintas semula lancar sebelum truk tiba-tiba oleng dan menabrak.  

Diduga sopir truk, Agung Suryadi (31), warga Bondowoso, tidak mampu menguasai laju kendaraannya sehingga menyebabkan kecelakaan fatal tersebut.  

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bondowoso, Ipda Abdillah Muchtar menyampaikan bahwa masih menangi insiden ini. "Korban meninggalnya di Puskesmas," ujar Ipda Abdillah.

Dia mengimbau seluruh pengguna jalan, khususnya pengemudi kendaraan besar, agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan konsentrasi demi keselamatan bersama.  

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tiket Laga El Classico Persib vs Persija Ludes Terjual
• 20 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Indonesia Surplus 0,5 Juta Ton Jagung, Titiek Soeharto: Saatnya Kita Ekspor!
• 19 jam lalumatamata.com
thumb
Link Live Streaming Getafe vs Real Sociedad di La Liga Besok Dini Hari
• 10 jam lalugrid.id
thumb
Profil Yaqut Cholil Qoumas, Eks Menteri Agama yang Kini Tersangka KPK
• 16 jam laluidntimes.com
thumb
Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB 2026, Ini Tugas dan Wewenangnya
• 19 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.