Harga Cabai, Telur, dan Daging Ayam Kembali Turun, Cek Daftar Lengkapnya

viva.co.id
18 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Bank Indonesia (BI) melalui Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional melaporkan, harga cabai rawit merah turun ke level Rp35.000 per kilogram (kg).

Data dari PIHPS yang dilansir pada Jumat pagi juga mencatat, harga cabai merah besar Rp 25.000 per kg, harga cabai merah keriting Rp 45.850 per kg, dan harga cabai rawit hijau Rp 35.000 per kg.

Baca Juga :
Harga Emas Hari Ini 9 Januari 2026: Antam Kinclong, Produk Global Bervariasi
Perang Harga EV China Tak Terbendung, Produsen Obok-obok Harga di Awal 2026

Sedangkan harga telur ayam ras juga turun ke Rp 29.000 per kg, dan harga daging ayam ras juga turun ke harga Rp 35.000 per kg.

Pedagang daging ayam di pasar tradisional.
Photo :
  • VIVA/Adi Suparman.

Lalu harga bawang merah tercatat di Rp 40.000 per kg, dan harga bawang putih di harga Rp 34.000 per kg.

Selain itu, harga beras kualitas bawah I di harga Rp 14.000 per kg, harga beras kualitas bawah II Rp 13.000 per kg, dan harga beras kualitas medium I Rp 15.300 per kg.

Kemudian harga beras kualitas medium II di harga Rp 14.300 per kg, harga beras kualitas super I di harga Rp 16.000 per kg, dan harga beras kualitas super II Rp 15.500 per kg.

Selanjutnya, PIHPS juga mencatat harga daging sapi kualitas I Rp 120.000 per kg, dan harga daging sapi kualitas II di harga Rp 110.000 per kg.

Harga komoditas berikutnya yakni gula pasir kualitas premium tercatat di harga Rp 19.000 per kg, dan harga gula pasir lokal Rp 16.000 per kg.

Sementara itu, harga minyak goreng curah di harga Rp 19.000 per liter, harga minyak goreng kemasan bermerek I di harga Rp 22.000 per liter, serta harga minyak goreng kemasan bermerek II di harga Rp 19.500 per liter.

Baca Juga :
Dongkrak Harga di Pasar Global, Bahlil Bakal Pangkas Produksi Batu Bara di 2026
Wamenkeu Ungkap Serapan Anggaran Program MBG 2025 Capai Rp 51,5 Triliun
Swasembada Tercapai, Kepala Bapanas Umumkan Surplus Beras Naik 243 Persen

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Berita Populer: Evolusi Mitsubishi Pajero; Penjualan Suzuki Ertiga
• 22 jam lalukumparan.com
thumb
Nahkoda dan Satu ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya KLM Putri Sakinah, Polisi: Mereka Lalai
• 23 jam laluviva.co.id
thumb
Bahlil Bakal Wajibkan Bensin Campur Etanol Paling Lambat 2028
• 22 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
6 Fakta Kasus Yaqut Cholil Jadi Tersangka Dugaan Korupsi Kuota Haji
• 14 jam lalusuara.com
thumb
Tantangan Satpam di Era Digitalisasi: Kompetensi dan Kesejahteraan Jadi Fokus
• 18 jam lalutvrinews.com
Berhasil disimpan.