Begini Perasaan Ketum PBNU Usai Adiknya Jadi Tersangka Korupsi Kuota Haji

metrotvnews.com
14 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Ketua Umum (Ketum) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf merespons kasus yang menimpa adiknya Yaqut Cholil Quomas. Eks Menteri Agama (Menag) itu ditetapkan sebagai tersangka rasuah kuota haji. 

"Sebagai kakak tentu secara emosional saya ikut merasakan," kata pria yang akrab disapa Gus Yahya tersebut saat dikutip dari Antara, Jumat, 9 Januari 2026.

Namun, Gus Yahya memastikan tidak akan mengintervensi kasus hukum yang menimpa adiknya tersebut. Dia menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus tersebut pada proses hukum yang berlaku.

"Tapi masalah hukum terserah proses hukum. Saya sama sekali tidak ikut campur," ungkap Gus Yahya.

Baca Juga :

Ketum PBNU Tak Akan Intervensi Penetapan Tersangka Yaqut
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Yaqut Cholil Qoumas menjadi tersangka kasus dugaan korupsi kuota haji di Kementerian Agama. Status tersangka telah ditetapkan pada Kamis, 8 Januari 2026.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya menetapkan tersangka kasus dugaan rasuah penyelenggaraan dan pembagian kuota haji di Kementerian Agama (Kemenag). Salah satu pihak yang dijerat adalah eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Eks Menteri Agama sekaligus tersangka korupsi kuota haji, Yaqut Cholil Quomas. Foto: Metrotvnews.com/Fachri.

“Benar,” kata Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto melalui keterangan tertulis, Jumat, 9 Januari 2026.

Fitroh hanya memberikan konfirmasi singkat. KPK berjanji mengumumkan hasil penyidikan korupsi kuota haji itu dalam waktu dekat.

Masalah dalam kasus korupsi ini adalah karena adanya pembagian kuota yang tidak sesuai dengan aturan yang berlaku. Indonesia sejatinya diberikan 20 ribu tambahan kuota untuk mempercepat antrean haji.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
BNPB: Warga Aceh Tamiang Bisa Pilih Huntara Terpusat atau In-Situ
• 13 menit laluokezone.com
thumb
Martina Ayu Bikin Prabowo Terkejut
• 10 jam lalurealita.co
thumb
Kilas Balik Laga Perdana Persija vs Persib, Ternyata Begini Awal Mula El Clasico Indonesia
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Produksi Batu Bara Dipangkas, APBI Waspadai Dampak ke Logistik dan Tenaga Kerja
• 9 jam lalukatadata.co.id
thumb
5 Berita Populer: Inara Rusli Desak Mawa; Lisa BLACKPINK Presenter Golden Globes
• 28 menit lalukumparan.com
Berhasil disimpan.