KSAD Kunjungi Tapteng: Pascabencana Tak Ada Pilihan Selain Kerja Keras

idntimes.com
17 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, IDN Times – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak menegaskan, kerja keras menjadi satu-satunya pilihan dalam penanganan dan pemulihan pascabencana, tanpa larut dalam kesedihan yang justru akan menghambat kebangkitan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Maruli saat meninjau langsung pengerjaan jembatan putus yang menghubungkan Kelurahan Hutanabolon dengan Sigiring-giring, Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Jumat (9/1/2026).

“Kita tidak punya pilihan selain kerja keras. Kalau terlalu larut dalam kesedihan justru akan menambah beban. Lebih baik kita fokus pada apa yang bisa dilakukan hari ini. Kita dukung dan ajak masyarakat untuk bekerja agar harapan itu bisa tumbuh,” kata Maruli.

Kunjungan ini merupakan wujud komitmen TNI Angkatan Darat dalam mempercepat pemulihan infrastruktur vital pascabencana, khususnya akses transportasi yang sangat dibutuhkan masyarakat. Sehari sebelumnya, Kamis (8/1/2026), Maruli juga meresmikan jembatan Bailey di Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh.

Dalam kunjungannya ke Tapanuli Tengah, Maruli didampingi Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Hendy Antariksa, Danrem 023/Kawal Samudera Kolonel Inf Iwan Budiarso, Dandim 0211/Tapanuli Tengah Letkol Inf Bayu Hanuranto Wicaksono, serta Bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu.

Maruli menegaskan, pembangunan jembatan-jembatan yang selama ini terabaikan akan menjadi prioritas sejalan dengan perhatian Presiden RI, Prabowo Subianto terhadap persoalan jembatan putus yang menjadi hambatan utama mobilitas dan perekonomian masyarakat.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Terlilit Utang, Pensiunan Tentara Tabrakkan Diri ke Kereta Api
• 12 jam lalurealita.co
thumb
Hadiri WEF, Danantara siap tawarkan investasi sektor ketahanan pangan
• 21 jam laluantaranews.com
thumb
KPK: Kerugian Negara Korupsi Kuota Haji Masih Dihitung BPK
• 20 jam lalukumparan.com
thumb
Ketika Swasembada Pangan Tak Lagi Bisa Ditunda
• 9 jam lalukumparan.com
thumb
Mencair, Venezuela-AS Bahas Pemulihan Hubungan yang Putus Sejak 2019
• 2 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.