Gegara Senggolan, 'Pak Ogah' Aniaya Pemotor di Jakbar

okezone.com
17 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA – Seorang pengendara motor diduga dianiaya  'Pak Ogah' di kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Peristiwa tersebut dipicu persoalan sepele.

Tiga orang 'Pak Ogah' dalam rekaman video yang viral di media sosial terlihat menganiaya korban hingga menimpuk kepala pengendara motor menggunakan batu.

Terkait kejadian tersebut, polisi menyatakan telah mengamankan para pelaku. “Sudah kami amankan tiga orang pelaku 'Pak Ogah' yang terlibat dalam aksi keributan tersebut, masing-masing berinisial VA (31), RP (29), dan AR (31). Ketiganya kami amankan pada Kamis, 8 Januari 2026,” kata Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan, AKP Alexander Tengbunan, Jumat (9/1/2026).

Baca Juga :
Penganiayaan Maut di Depok Diduga Dipicu Transaksi Narkoba

Insiden itu terjadi di lampu merah Pesing, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, pada Rabu, 7 Januari 2026. Ketiga pelaku berhasil ditangkap kurang dari 1x24 jam setelah rekaman video aksi mereka viral di media sosial.

Alexander mengungkapkan, keributan bermula saat dua pelaku berinisial RP dan VA tengah beraktivitas di sekitar lampu merah Pesing. Ketegangan muncul ketika kaki salah satu pelaku tersenggol oleh pengendara sepeda motor.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ramalan Zodiak Besok, 11 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, hingga Virgo
• 2 jam lalutvonenews.com
thumb
Bahas Pilkada Dipilih DPRD hingga Pandji, Podcast Ahok di YouTube Denny Sumargo Sempat Hilang
• 23 jam lalufajar.co.id
thumb
Wardatina Mawa Tantang Insanul Fahmi dan Inara Rusli Tunjukkan Bukti Nikah Siri
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
Rights Issue Beres, PANI Siap Genjot Bisnis di 2026
• 8 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Indonesia Jadi Presiden Dewan HAM PBB 2026, Apa Tugasnya?
• 4 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.