Demo Makin Membara, Trump Siap Serang Iran

kumparan.com
18 jam lalu
Cover Berita

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengancam akan menyerang Iran. Pada saat yang sama, Trump menyebut Iran sedang berada dalam masalah besar.

Pernyataan itu disampaikan menyusul demo besar yang pecah di Iran sejak akhir 2025 lalu. Aksi tersebut dipicu krisis ekonomi akibat jatuhnya nilai mata uang rial.

“Iran sedang dalam masalah besar. Tampaknya rakyat Iran sedang merebut beberapa kota yang beberapa minggu lalu tidak ada yang menyangka hal itu mungkin terjadi,” kata Trump pada Jumat (9/1), seperti dikutip dari AFP.

Ia lalu mengancam para pemimpin Iran agar tidak menembaki demonstran. Jika larangan itu dilanggar, AS disebut tak akan ragu meluncurkan serangan.

“Lebih baik kalian jangan mulai menembak karena kami juga akan mulai menembak. Jika mereka mulai membunuh orang seperti yang telah mereka lakukan di masa lalu, kami akan ikut campur,” kata Trump.

“Itu tidak berarti mengerahkan pasukan darat, tetapi itu berarti menyerang mereka dengan sangat, sangat keras di titik lemah mereka,” sambung dia.

Saat ini, demo pecah di ibu kota Teheran dan berbagai kota besar lainnya. Demi meredam aksi protes, pemerintah Iran memutus akses internet dan jaringan telepon.

Pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menuduh demo tersebut ditunggangi oleh Amerika Serikat dan kelompok oposisi Iran.

Sementara itu, laporan independen dari kelompok pemantau HAM Iran, HRANA, menyebutkan sejak demo pecah pada Desember lalu, sebanyak 62 orang tewas. Korban jiwa mencakup anggota aparat keamanan dan demonstran.

Pemimpin Prancis, Inggris, dan Jerman pada Jumat malam mengeluarkan pernyataan bersama yang berisi kecaman atas kematian para demonstran. Mereka juga mendesak aparat keamanan Iran menahan diri dari tindak kekerasan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Maroko Lolos ke Semifinal Piala Afrika 2025, Regragui Sebut Kemenangan atas Kamerun Sangat Pantas
• 11 jam lalupantau.com
thumb
RSHS Tangani 10 Kasus Super Flu, Satu Pasien Meninggal
• 5 jam lalueranasional.com
thumb
Korut Geram Tuding Korsel Terbangkan Drone Pengintai
• 13 jam laluviva.co.id
thumb
Komdigi Putus Akses Sementara Grok AI Akibat Konten Deepfake Pornografi
• 13 jam lalunarasi.tv
thumb
Pegawai Pajak Jakarta Utara Diringkus KPK,  Ratusan Juta Rupiah dan Mata Uang Asing Diamankan
• 16 jam lalurealita.co
Berhasil disimpan.