Megawati Minta Kader PDIP Bantu Pemulihan Pascabencana Sumatera: Pergi dan Lihat Keadaan di Sana

liputan6.com
21 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengucapkan belasungkawa atas bencana banjir dan longsor yang terjadi di tiga provinsi Sumatera. Dia memerintahkan seluruh kadernya untuk bergotong royong menolong korban terdampak bencana di Sumatera.

Hal itu disampaikan Megawati saat membuka pidatonya dalam rangka HUT ke-53 dan Rakernas I Tahun 2026 di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (10/1/2026). Rakernas ini digelar secara tertutup dari awak media.

Advertisement

BACA JUGA: Didampingi Prananda Prabowo, Megawati Hadiri Rakernas dan HUT ke-53 PDIP di Ancol

"Sebelum saya menyampaikan pidato politik ini, izinkan saya, atas nama Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas bencana hidrometeorologi yang menimpa saudara-saudara kita di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Doa dan solidaritas kita panjatkan bagi para korban, serta kekuatan dan ketabahan bagi seluruh keluarga yang terdampak," kata Megawati dikutip dari siaran pers, Sabtu.

Dia menyebut pemulihan bencana setidaknya membutuhkan waktu lebih dari setahun. Oleh karena itu, Megawati meminta kader PDIP untuk ikut bergotong royong membantu masyarakat yang menjadi korban bencana.

"Membangun kembali satu tahun tidak bisa. Apakah bisa diam saja. Mereka itu saudara-saudara kita. Jangan ragu menolong sesama. Buktikan kalian orang PDIP. Mau? Buktikan," jelas Megawati sambil berteriak.

Megawati meminta agar kader PDIP intens turun untuk membantu korban bencana. Terlebih, Megawati melalui Badan Penanggulangan Bencana telah terjun langsung dan memberikan bantuan kemanusiaan di daerah bencana.

"Pergi ke sana lihat keadaan di sana kalau merasa sebangsa dan setanah air untuk bergotong royong," tutur dia.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Fadli Zon Dorong Penguatan Ekosistem Keroncong demi Regenerasi dan Pengakuan Global
• 22 jam lalupantau.com
thumb
Di Tengah Konflik, Junta Myanmar Lanjutkan Pemilu
• 2 jam lalukumparan.com
thumb
2 Penusuk Pengemudi Mobil di Mampang Selalu Berpindah Lokasi Selama Diburu Polisi
• 20 jam lalukompas.com
thumb
Appi: Dishub Harus Kompak demi Pelayanan Masyarakat
• 22 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Transjakarta prioritaskan JPO Sarinah agar ramah disabilitas
• 17 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.