BMKG: Gempa di Sulut Akibat Deformasi Batuan Lempeng Maluku

mediaindonesia.com
15 jam lalu
Cover Berita

BADAN Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan bahwa gempa bumi tektonik M6,4 (update) yang terjadi di Kabupaten Kepulauan Taluad, Sulut merupakan akibat dari deformasi batuan Lempeng Maluku.

Direktur Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono menjelaskan bahwa gempa itu merupakan gempa dangkal.

"Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas deformasi batuan dalam Lempeng Maluku," terang Daryono dalam laporan yang dibagikan BMKG di Manado, Sabtu (10/1).
  
Ia menjelaskan analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa tersebut memiliki mekanisme pergerakan mendatar turun (oblique normal).
  
 Akibat adanya gempa bumi di Sulut,  sejumlah wilayah turut merasakan yakni di daerah Tobelo, Sitaro dengan skala intensitas III-IV MMI (bila pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah), daerah Morotai dengan skala intensitas III MMI.

Sementara itu, daerah Ternate, Minahasa Utara, dan Bitung dengan skala intensitas II-III MMI (getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan akan truk berlalu).

Daryono menegaskan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami, didasarkan pada hasil pemodelan. Hingga pukul 22.20 WIB, dari pantauan BMKG, tercatat ada satu aktivitas gempa bumi susulan (aftershock) dengan magnitudo M4,6.
  
Gempa di Kepulauan Talaud, Sulut terjadi pada Pukul 21.58.25 WIB wilayah Pantai Timur Kepulauan Talaud. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M6,4.  Episenter gempa  berlokasi di laut pada jarak 40 kilometer arah tenggara Melonguane, Sulawesi Utara pada kedalaman 31 kilometer.

Masyarakat diharapkan mencari informasi yang bersumber dari kanal BMKG dan telah terverifikasi. (Ant/H-4)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil Piala FA: Tim Divisi 6 Singkirkan Klub Premier League
• 17 jam lalumedcom.id
thumb
John Herdman Tiba di Jakarta, Siap Jadi Pelatih Timnas Indonesia | SAPA MALAM
• 18 jam lalukompas.tv
thumb
Cucu Pendiri NU Usulkan Lembaga Permusyawaratan Syuriah untuk Perkuat PBNU
• 5 jam laluokezone.com
thumb
Hasil PSS Sleman vs PSIS Semarang: Skor 2-1, Super Elja Tempel Barito Putera
• 21 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Megawati Kecam Penculikan Presiden Maduro Oleh AS: Ingkari Piagam PBB
• 18 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.