Pecah Tangis di Siraman Darma Mangkuluhur, Ini Profil Tata Cahyani Mantan Istri Tommy Soeharto yang Jadi Bos Besar di Singapura

grid.id
9 jam lalu
Cover Berita

Grid.ID - Kebahagiaan tengah menyelimuti Keluarga Cendana. Cucu mendiang Presiden Soeharto, Darma Mangkuluhur, bakal melepas masa lajangnya dengan mempersunting sang pujaan hati, Patricia Schuldtz.

Rangkaian prosesi adat jelang pernikahan pun telah digelar dengan khidmat. Dari pantauan Grid.ID dari unggahan media sosial Darma, tampak momen pengajian dan siraman berlangsung begitu sakral dihadiri kerabat dekat.

Namun, ada satu pemandangan yang sukses mencuri perhatian. Di momen istimewa tersebut, kedua orang tua Darma, Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, terlihat dalam satu frame.

Keduanya tampak kompak mendampingi buah hati mereka menjalani ritual siraman. Suasana haru tak bisa disembunyikan. Lensa kamera berhasil mengabadikan detik-detik emosional saat pertahanan Tata Cahyani runtuh.

Wanita yang terlihat tampil awet muda ini tertangkap basah sedang menyeka air mata di pipinya saat menyaksikan putra tercintanya didampingi Tommy Soeharto dalam prosesi tersebut.

Lantas, siapakah sebenarnya sosok ibunda Darma Mangkuluhur ini?

Meski lebih dikenal dengan nama Tata Cahyani, wanita ini terlahir dengan nama lengkap Raden Ayu Ardhia Pramesti Regita Cahyani Soerjosoebandoro. Ia lahir di Jakarta pada tanggal 2 April 1975.

Latar belakang keluarga Tata bukanlah orang sembarangan. Ia merupakan putri dari Raden Mas Bambang Soetjahjo Adji Soerjosoebandoro. Ayahnya memiliki garis keturunan ningrat dari Pura Mangkunegaran Solo, silsilah yang sama dengan mendiang Ibu Tien Soeharto.

Diwartakan Grid.ID sebelumnya, kehidupan Tata banyak dihabiskan di luar negeri sejak kecil. Hal ini bermula saat sang ayah, Bambang Soetjahjo, mendapat tugas sebagai Kepala Perwakilan PT Adhika Admiral Line di Singapura. Sejak usia lima tahun, Tata sudah dioyong ke Singapura dan menempuh pendidikan di sana.

Tak berhenti di situ, untuk urusan pendidikan tinggi, Tata memilih terbang ke Negeri Kanguru. Ia tercatat sebagai lulusan Universitas New South Wales (UNSW), Sydney, Australia, dengan mengambil spesialisasi di bidang Pertamanan atau Landscaping.

 

Pasca berpisah dari Keluarga Cendana, karier Tata Cahyani justru makin moncer di Singapura. Tak sekadar menjadi sosialita, ia membuktikan diri sebagai wanita karier yang tangguh. Wajah dan kiprahnya kerap wara-wiri di berbagai majalah gaya hidup elit Singapura.

Tata diketahui menjalankan bisnis bergengsi di dunia seni melalui perusahaan bernama Fine Art International. Tak hanya itu, kepiawaiannya dalam dunia bisnis juga diulas oleh Majalah Clara, yang menyebutkan bahwa ibu dua anak ini sempat berkecimpung di sektor ritel mewah privat (private luxury retail).

Selain bisnis, Tata juga dikenal publik karena gaya hidup sehatnya. Berdasarkan penelusuran dari akun media sosialnya, Tata kerap membagikan aktivitas olahraga seperti yoga dan pilates yang membuatnya tetap bugar di usia kepala lima.

Soal kehidupan pribadinya, publik tentu tak lupa dengan pernikahan megahnya bersama Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto pada tahun 1997 silam. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua orang penerus, yakni Darma Mangkuluhur dan Gayanti Hutami.

Sayangnya, bahtera rumah tangga mereka harus karam. Tata dan Tommy resmi bercerai pada September 2006.

Pasca perceraian, Tata memutuskan memboyong kedua anaknya untuk menetap dan memulai hidup baru di Singapura. Setelah sekian lama menyandang status janda, Tata kini diketahui telah melabuhkan hatinya pada pria bule.

Ia menjalin asmara dengan seorang aktor Hollywood sekaligus presenter televisi bernama Robert Tonelli Jr, atau yang akrab disapa Bobby Tonelli. Hubungan keduanya pun tampak langgeng dan jauh dari gosip miring hingga saat ini. (*)

 

Artikel Asli


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PDI-P Wajibkan DPC Bentuk Balai Kreasi untuk Bina UMKM
• 13 jam lalukompas.com
thumb
Pesan Paus Leo ke Kardinal: Dengarkan Korban Pelecehan Seksual
• 23 jam laludetik.com
thumb
Pasar Kripto Menggeliat, Tokenisasi Real-world Asset Diproyeksi Akan Tumbuh 200%
• 1 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Analis Sebut Posisi Polri di Bawah Presiden Sudah Tepat dan Konstitusional
• 2 jam lalujpnn.com
thumb
Balita Sengaja Memasukkan Jari ke Mulut Sampai Muntah, Perlukah Khawatir?
• 16 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.