Persib Tekuk Persija, Bojan Hodak Sebut Laga Seperti Final dengan Atmosfer Luar Biasa

tvrinews.com
5 jam lalu
Cover Berita

Penulis: Christhoper Natanael Raja

TVRINews, Bandung

Persib Bandung meraih kemenangan tipis 1-0 atas rival abadinya Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/26. 

Duel bertajuk el clasico tersebut berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, Minggu, 11 Januari 2026.

Gol semata wayang Persib dicetak Beckham Putra pada menit kelima. Hasil ini mengantarkan Maung Bandung naik ke puncak klasemen sementara dengan koleksi 38 poin, sementara Persija tertahan di peringkat ketiga.

Pelatih Persib Bojan Hodak menilai pertandingan berlangsung ketat dan minim peluang, layaknya laga final yang sarat tekanan.

“Ini pertandingan seperti final. Tidak ada yang ingin kalah, jadi jangan berharap banyak peluang. Pada akhirnya Persija hanya punya satu tembakan dari jarak sekitar 20 meter, selain itu mereka tidak punya peluang bersih. Kami juga tidak menciptakan banyak peluang, tapi kami mencetak satu gol dan itu cukup,” ujar Hodak dalam konferensi pers setelah pertandingan, Minggu, 11 Januari 2026.

Pelatih asal Kroasia itu mengaku puas dengan kemenangan tersebut, sekaligus memberi apresiasi kepada Beckham Putra yang menjadi penentu hasil pertandingan.

“Saya senang kami menang. Bagus untuk Beckham karena dia mencetak gol,” kata Hodak.

Hodak juga menyoroti atmosfer stadion yang dinilainya luar biasa dan patut menjadi contoh bagi sepak bola Indonesia.

“Hari ini atmosfer fantastis. Tidak ada flare, selama 90 menit Bobotoh bernyanyi. Itu seperti energi tambahan bagi tim. Ini contoh bagaimana suporter seharusnya mendukung di mana pun di Indonesia,” ucap Hodak.

Terkait catatan tak terkalahkan Persib saat menghadapi Persija di bawah asuhannya, Hodak menyebut faktor keberuntungan turut berperan. Namun ia menegaskan pencapaian sebagai juara paruh musim belumlah sesuatu yang utama.

“Ini baru setengah musim. Yang penting adalah posisi di akhir musim nanti, bulan Mei. Kami punya jadwal yang sangat padat, sudah bermain tujuh pertandingan lebih banyak dari tim lain. Beberapa pemain mengalami cedera otot ringan karena kelelahan,” tutur Hodak.

Menurut Hodak, jeda kompetisi selama dua pekan ke depan akan dimanfaatkan Persib untuk memulihkan kondisi fisik pemain dan mempersiapkan diri menghadapi paruh kedua musim, termasuk agenda tambahan di ajang AFC Champions League 2.

Saat ditanya soal panasnya duel kontra Persija, Hodak menilai laga tersebut selalu memiliki makna besar bagi publik Bandung.

“Setiap pertandingan melawan Persija selalu seperti ini. Bagi orang Bandung, ini seperti hidup dan mati. Bagi saya ini hanya satu pertandingan lagi, tapi bagi mereka ini lebih dari sekadar pertandingan,” tutur Hodak.

Editor: Redaksi TVRINews

Komentar
1000 Karakter tersisa
Kirim
Komentar

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kapan Waktu yang Tepat Berhubungan Seks Agar Cepat Hamil?
• 10 jam lalukumparan.com
thumb
Harga Tiket Pesawat ke Aceh Mahal, Relawan Harus ke Malaysia Dulu
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Kenali dan tangani potensi Super Flu, varian Influenza A
• 10 jam laluantaranews.com
thumb
LPPOM gelar Gen Halal Championship perkuat literasi halal anak muda
• 20 jam laluantaranews.com
thumb
Militer Myanmar Kembali Gelar Pemilu Tahap Kedua
• 5 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.