Kata Pelatih Persib Bojan Hodak Usai Kalahkan Persija, Sebut Bak Pertandingan Final

kompas.tv
5 jam lalu
Cover Berita
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak saaat memberikan keterangan pada sesi konferensi pers di Kota Bandung, Jawa Barat. (Sumber: ANTARA/Rubby Jovan)

BANDUNG, KOMPAS.TV - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengakui kemenangan timnya atas Persija Jakarta tak didapat dengan mudah.

Persib mengalahkan Persija 1-0 pada laga big match sekaligus yang terakhir di putaran pertama Super League 2025/2026.

Kemenangan tersebut diraih Persib di kandang sendiri Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026).

Baca Juga: Persib Juara Paruh Musim Super League, Beckham Putra: Kami yang Terbaik

Gol Beckham Putra di menit kelima menjadi penentu kemenangan Maung Bandung.

Hodak mengakui timnya sempat kesulitan meladeni permainan Persija.

Bahkan Macan Kemayoran beberapa kali melakukan tekanan yang mengancam pertahanan Persib.

“Seperti yang saya katakan sebelumnya, dalam atmosfer pertandingan seperti ini tidak akan banyak tercipta peluang,” ucapnya di laman resmi Persib.

“Ini ibaratnya pertandingan final. Semua memiliki ambisi tidak mau kalah dalam pertandingan seperti ini,” ucap pelatih asal Kroasia tersebut.

Hodak pun mengungkapkan perasaannya atas kemenangan yang diraih timnya.

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

1
2
Show All

Sumber : Persib.co.id

Tag
  • persib bandung
  • bojan hodak
  • persija jakarta
  • kemenangan persib
  • big match
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
1 Persen Orang Terkaya Dunia Habiskan Porsi Karbon Tahunan Hanya dalam 10 Hari
• 15 jam lalurepublika.co.id
thumb
Tatap Pemilih Muda 2029, Rakernas I PDIP Usung Format 7 Komisi Substansial
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Megawati Sapa Kader PDIP-Warga Terdampak Bencana Sumatera: Bantuan Harus Cepat
• 8 jam lalukumparan.com
thumb
KPK Tetapkan 5 Tersangka Korupsi Pemeriksaan Pajak di Jakut
• 22 jam lalukompas.com
thumb
Sosiolog: Pelaporan Pandji Komika Cermin Rapuhnya Ruang Kritik Publik
• 14 jam lalusuarasurabaya.net
Berhasil disimpan.