Hari Ini, Prabowo Bakal Resmikan Sekolah Rakyat di Banjarbaru

kompas.com
6 jam lalu
Cover Berita

BANJARBARU, KOMPAS.com - Presiden RI Prabowo Subianto bakal menghadiri peluncuran Sekolah Rakyat Terpadu (SRT) 9 Banjarbaru, di Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan pada hari ini, Senin (12/1/2025).

Ketika meninjau SRT 9 Banjarbaru sehari sebelumnya pada Minggu (11/1/2026), Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengatakan, kehadiran Prabowo sebagai momentum Kemensos melaporkan penyelenggaraan Sekolah Rakyat yang telah berjalan sejak pertengahan tahun 2025.

"Ini menjadi bagian dari laporan ke Presiden bahwa penyelenggaraan Sekolah Rakyat telah berjalan dengan baik," kata Gus Ipul di Kalsel, Minggu.

Dari pengamatan Kompas.com di lokasi pada pukul 06.00 Wita, personel gabungan TNI-Polri telah berjaga di depan gerbang masuk Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Banjarbaru, Kalsel.

Baca juga: Gus Ipul: Sekolah Rakyat Bagian dari Upaya Pengentasan Kemiskinan

Kondisi lalu lintas di depan BBPPKS cukup padat. Perjalanan menuju balai melambat karena volume kendaraan yang memadati area di sekitar lokasi kedatangan Kepala Negara.

var endpoint = 'https://api-x.kompas.id/article/v1/kompas.com/recommender-inbody?position=rekomendasi_inbody&post-tags=banjarbaru, Kalimantan Selatan, prabowo subianto, Sekolah Rakyat Terpadu&post-url=aHR0cHM6Ly9uYXNpb25hbC5rb21wYXMuY29tL3JlYWQvMjAyNi8wMS8xMi8wNzIxNDI3MS9oYXJpLWluaS1wcmFib3dvLWJha2FsLXJlc21pa2FuLXNla29sYWgtcmFreWF0LWRpLWJhbmphcmJhcnU=&q=Hari Ini, Prabowo Bakal Resmikan Sekolah Rakyat di Banjarbaru§ion=Nasional' var xhr = new XMLHttpRequest(); xhr.addEventListener("readystatechange", function() { if (this.readyState == 4 && this.status == 200) { if (this.responseText != '') { const response = JSON.parse(this.responseText); if (response.url && response.judul && response.thumbnail) { const htmlString = `
${response.judul}
Artikel Kompas.id
`; document.querySelector('.kompasidRec').innerHTML = htmlString; } else { document.querySelector(".kompasidRec").remove(); } } else { document.querySelector(".kompasidRec").remove(); } } }); xhr.open("GET", endpoint); xhr.send();

Aparat kepolisian tampak mengatur arus lalu lintas di depan BBPPKS agar tidak terjadi kemacetan jelang menyambut Prabowo.

Peserta dari berbagai unsur, mulai dari para guru dan siswa Sekolah Rakyat yang didatangkan dari seluruh Indonesia mulai berdatangan.

Meski kondisi cuaca yang tidak bersahabat, para siswa terlihat bersemangat untuk bertemu Prabowo.

Kepala Negara dijadwalkan hadir bersama sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih dan para kepala daerah di Sekolah Rakyat Terpadu (SRT) 9 Banjarbaru.

Baca juga: Sekolah Rakyat Mengembalikan Mimpi Naila...

Sekitar 2.000 peserta ikut berpartisipasi dalam acara peluncuran ini.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-for-outstream'); });
.ads-partner-wrap > div { background: transparent; } #div-gpt-ad-Zone_OSM { position: sticky; position: -webkit-sticky; width:100%; height:100%; display:-webkit-box; display:-ms-flexbox; display:flex; -webkit-box-align:center; -ms-flex-align:center; align-items:center; -webkit-box-pack:center; -ms-flex-pack:center; justify-content:center; top: 100px; }
LazyLoadSlot("div-gpt-ad-Zone_OSM", "/31800665/KOMPAS.COM/news", [[300,250], [1,1], [384, 100]], "zone_osm", "zone_osm"); /** Init div-gpt-ad-Zone_OSM **/ function LazyLoadSlot(divGptSlot, adUnitName, sizeSlot, posName, posName_kg){ var observerAds = new IntersectionObserver(function(entires){ entires.forEach(function(entry) { if(entry.intersectionRatio > 0){ showAds(entry.target) } }); }, { threshold: 0 }); observerAds.observe(document.getElementById('wrap_lazy_'+divGptSlot)); function showAds(element){ console.log('show_ads lazy : '+divGptSlot); observerAds.unobserve(element); observerAds.disconnect(); googletag.cmd.push(function() { var slotOsm = googletag.defineSlot(adUnitName, sizeSlot, divGptSlot) .setTargeting('Pos',[posName]) .setTargeting('kg_pos',[posName_kg]) .addService(googletag.pubads()); googletag.display(divGptSlot); googletag.pubads().refresh([slotOsm]); }); } }

Para siswa Sekolah Rakyat akan memberikan penampilan khusus, seperti paduan suara, teater, pidato, hingga atraksi baris variasi.

Mereka didatangkan dari seluruh Indonesia, seperti Jakarta, Bogor, Bekasi, Tangerang Selatan, Aceh Besar, Malang, Probolinggo, Jombang, Pasuruan, Kupang, Makassar, hingga Jayapura.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
[FULL] BPBD Lima Puluh Kota Sumbar soal Hasil Investigasi Penyebab Munculnya Sinkhole | SAPA PAGI
• 23 jam lalukompas.tv
thumb
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumatera Barat Selidiki Dugaan Penambangan Ilegal
• 1 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Boiyen Bongkar Sifat Asli Syifa Hadju Saat Ditawari Jadi Bridesmaid Pakai Dress di Bawah Rp1 Juta
• 4 jam laluinsertlive.com
thumb
Fresh Graduate Wajib Cek! Mayora Buka Lowongan Kerja, Ini 8 Posisi dan Syarat Lengkapnya
• 23 jam lalukompas.tv
thumb
Resmi Dibuka Casabadia Villas Pangandaran by Horison
• 14 jam lalumediaapakabar.com
Berhasil disimpan.