Prediksi Skor PSBS vs Bhayangkara FC: Head to Head, Susunan Pemain

bisnis.com
4 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA - Laga PSBS Biak vs Bhayangkara FC digelar dalam lanjutan Super League 2025-2026. Prediksi skor mengunggulkan Bhayangkara FC menang.

PSBS Biak menghadapi Bhayangkara FC dalam pekan ke-17 Super League 2025-2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin (12/1/2026) sore.

Tuan rumah sedang dalam tren negatif setelah hanya memetik 1 kemenangan dalam 5 laga terakhir, dengan 1 kali imbang dan 3 kali kalah.

Pada pekan lalu PSBS mesti mengakui keunggulan Malut United dengan skor telak, 2-6. Lini belakang Tim Badai Pasifik terbilang sangat buruk lantaran 18 gol hanya dalam 5 pertandingan.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

Kendati berstatus tuan rumah, PSBS tak sepenuhnya diuntungkan karena bermain di Sleman yang notabene jauh dari homebase mereka.

Saat ini PSBS menduduki posisi ke-15 klasemen sementara dengan 13 poin, berjarak 3 angka dari zona degradasi.

Baca Juga

  • Prediksi Derbi Raksasa Barcelona vs Real Madrid, Head to Head dan Susunan Pemain di Piala Super
  • Prediksi Bayern Munich vs Wolfsburg, Head to Head dan Susunan Pemain
  • Prediksi Skor Portsmouth vs Arsenal, Head to Head dan Susunan Pemain

Di sisi lain, Bhayangkara FC punya kans besar untuk melanjutkan tren positif yang diraih pada pekan lalu.

The Guardians memetik kemenangan 1-0 atas Dewa United pada pekan ke-20. Hasil itu mengakhiri catatan nirkemenangan Bhayangkara FC dalam 4 duel terakhir, dengan rincian 3 kali kalah dan 1 kali imbang.

Secara materi pemain Bhayangkara FC juga dihuni pemain yang berkualitas di setiap lini, meski belum sepenuhnya konsisten.

Masalah Bhayangkara FC ada di lini depan yang kurang subur. Anak asuh Paul Munster baru mencetak 13 gol, terburuk di Super League musim ini sejajar dengan Semen Padang.

Saat ini Bhayangkara FC menduduki posisi kesembilan dengan 22 poin dari 16 laga, berjarak 5 poin dari Bali United di urutan kedelapan.

Prediksi Susunan Pemain PSBS vs Bhayangkara FC

PSBS (4-3-3): Kadu Monteiro; George Brown, Hwang Myung-hyun, Nurhidayat Haji, Pablo Andrade; Yano Putra, Sandro Embalo, Eduardo Barbosa; Heri Susanto, Mohcine Hassan, Luquinhas.

Pelatih: Agus Sugeng

Bhayangkara FC (4-3-3): Aqil Savik; Putu Gede, Nehar Sadiki, Slavko Damjanovic, Firza Andika; Christian Ilic, Moises Gaucho, Lautaro Belleggia; Dendy Sulistyawan, Fareed Sadat, Stjepan Plazonja.

Pelatih: Paul Munster

4 Laga Terakhir PSBS Biak 4 Laga Terakhir Bhayangkara FC Prediksi Skor PSBS vs Bhayangkara FC

Bhayangkara FC dalam kondisi lebih ideal untuk memetik kemenangan daripada PSBS. Meski bermain di markas PSBS, Bhayangkara FC diuntungkan dengan performa buruk yang ditunjukkan tim tuan rumah.

Prediksi:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kasus Suap Pajak PT Wanatiara Persada, KPK Fokus Penyidikan di Jakarta
• 19 jam lalutvrinews.com
thumb
Polda Aceh Hadirkan Air Bersih untuk Warga Terdampak Banjir dan Longsor
• 22 jam lalutvrinews.com
thumb
Menakar peran daerah di panggung global
• 6 jam laluantaranews.com
thumb
PSSI Rekrut Cesar Meylan, Arsitek Fisik Kelas Dunia untuk Timnas Indonesia
• 19 jam lalutvrinews.com
thumb
Harga Buyback Emas Antam Hari Ini Senin, 12 Januari 2026 & Besaran Pajaknya
• 5 jam lalubisnis.com
Berhasil disimpan.