Prabowo Kagum Siswa Sekolah Rakyat Baru 6 Bulan Sudah Juara Olimpiade Matematika

kumparan.com
5 jam lalu
Cover Berita

Presiden Prabowo Subianto mengaku terkesima dengan capaian para siswa Sekolah Rakyat (SR) saat meresmikan 166 Sekolah Rakyat di 34 provinsi di Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS), Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1).

Prabowo menyoroti prestasi akademik siswa Sekolah Rakyat yang baru berjalan enam bulan namun sudah menorehkan prestasi olimpiade. Ia mengaku sempat menahan haru saat menyaksikan capaian para siswa tersebut.

"Dan saya kagum masa baru 6 bulan tadi saya lihat sudah ada yang juara olimpiade ini, juara itu, juara olimpiade matematika luar biasa. Saya sangat terkesima, saya sangat terharu bahkan," kata Prabowo.

Di hadapan para murid, Prabowo juga menyampaikan pesan agar anak-anak Sekolah Rakyat tidak minder dengan latar belakang keluarga.

"Saudara-saudara! Anak-anak sekolah rakyat! Murid-murid! Anak-anakku! Jangan kau kecil hati, jangan kau malu orang tuamu hanya buruk atau hanya petani miskin atau hanya tukang pemulung jangan kau malu," ujar dia.

Lebih lanjut, Prabowo juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat mendukung program Sekolah Rakyat. Ia menegaskan capaian tersebut merupakan buah dari kerja bersama pemerintah pusat, daerah, serta aparat keamanan.

"Dan saya terima kasih program-program kita berhasil karena dukungan semua, dukungan bupati, dukungan wali kota, dukungan Gubernur, dukungan pimpinan polisi pimpinan tentara, dukungan semua, KL KL di mana-mana, Ini bukti kita berbuat sehingga anak-anak kita hari ini yang tadinya mungkin sulit sekolah sekarang mereka punya harapan," pungkasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ramalan Zodiak Senin 12 Januari 2026, Saatnya Introspeksi dan Menata Arah Hidup
• 11 jam laluviva.co.id
thumb
Nadiem Jalani Sidang Putusan Sela Kasus Chromebook Hari Ini
• 9 jam laluokezone.com
thumb
Survei: Gen Z Anggap Pekerjaan Seperti ‘Situationship’, Apa Artinya?
• 3 jam laluviva.co.id
thumb
Intip Penampilan Perdana Yihyun Baby DONT Cry Jadi MC Tetap di Acara Musik Inkigayo
• 2 jam lalubeautynesia.id
thumb
Pemkot Jakbar Siapkan Relokasi Warga Kalideres ke Rusunawa, Pelaksanaan Dimulai 17 Maret 2026
• 14 jam lalupantau.com
Berhasil disimpan.