Hasil Rakernas I, PDIP Tegaskan Dukung Pilkada Langsung

okezone.com
6 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - PDI Perjuangan (PDIP)  menyatakan sikap resmi terkait mekanisme pemilihan kepala daerah (pilkada) yang kini menjadi perbincangan. Lewat hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I, PDIP memutuskan sikap pilkada harus digelar secara langsung atau dipilih rakyat.

1. Pilkada Langsung

Sikap ini menjadi salah satu dari 21 rekomendasi eksternal yang dibacakan Ketua DPD Aceh, Jamaluddin Idham dalam penutupan Rakernas I PDIP yang digelar di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara, Senin (12/1/2026).

"Rakernas I Partai menegaskan pentingnya menjaga hak kedaulatan rakyat untuk menentukan pemimpinnya melalui pelaksanaan pilkada secara langsung guna memperkuat legitimasi dan kepastian masa jabatan yang bersifat tetap lima tahun," kata Jamaluddin.

Baca Juga :
Singgung Pilkada, Megawati Tegaskan Rakyat Berdaulat jika Pemimpin Dipilih Langsung

Dalam forum Rakernas I ini, PDIP memberikan usulan agar pelaksanaan pilkada tidak berbiaya tinggi. Diketahui, biaya tinggi menjadi salah satu alasan munculnya kembali usulan kepala daerah dipilih DPRD.

"Berkaitan dengan hal tersebut, Rakernas I Partai mendorong pelaksanaan pilkada yang berbiaya rendah antara lain menerapkan e-voting, penegakan hukum bagi pelanggaran pemilu seperti money politic, mencegah pembiayaan rekomendasi calon (mahar politik), pembatasan biaya kampanye, profesionalitas dan integritas penyelenggara pemilu," ujarnya.

(Erha Aprili Ramadhoni)

Baca Juga :
Jelang Rakernas, Ganjar Tegaskan Sikap PDIP Tak Pernah Berubah soal Pilkada


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bulog Pastikan Stok Beras SPHP Tersedia Sepanjang Tahun 2026
• 14 jam lalutvrinews.com
thumb
Rakernas PDIP Hasilkan 21 Rekomendasi, Ini Isinya
• 38 detik laluviva.co.id
thumb
Imbas Cuaca Buruk, 109 Penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta Tertunda
• 7 jam laluliputan6.com
thumb
Bupati Tapteng Masinton: Akses di 5 Desa Masih Sulit, 800 KK Terdampak
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah
• 3 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.